Mendongeng sebelum tidur biasanya menjadi kegiatan favorit bagi anak kecil. Selain dapat memperkuat ikatan batin antara orangtua dan anak, membacakan dongeng sebelum tidur juga akan mengembangkan imajinasi anak, mengasah kemampuan mendengar dan mengingat, serta menyampaikan pesan moral yang terdapat dalam sebuah cerita kepadanya.
Anak pasti merasa senang ketika Anda menemaninya sebelum tidur malam, terlebih saat Anda juga membacakan dongeng untuk mereka. Akan tetapi, sering kali Anda merasa tidak nyaman karena mungkin saja masih ada kegiatan lain yang belum terselesaikan. Nah, agar anak cepat tidur saat dibacakan dongeng, Anda bisa melakukan beberapa tips berikut ini. Sehingga Anda juga bisa segera menyelesaikan kegiatan lainnya sebelum malam semakin larut.
1. Membangun Suasana yang Nyaman
Sebelum anak tidur pastikan dia sudah melakukan rutinitas malamnya mulai dari mencuci muka, menggosok gigi, mengganti pakaian, dan minum susu. Apabila semua hal tersebut sudah dilakukan dengan baik, maka anak akan merasa nyaman dan lebih mudah untuk tidur dengan nyenyak.
Anda dapat mematikan lampu kamar yang cahayanya terang dan menggantinya dengan lampu yang bercahaya redup. Selain itu Anda bisa mengelus kepala anak sembari membacakan dongeng favoritnya. Dengan begitu dia akan lebih mudah mengantuk dan cepat tidur.
2. Memahami Isi Cerita Sebelum Mendongeng
Sebelum Anda membacakan dongeng pada anak, ada baiknya bila Anda juga memahami isi ceritanya dengan baik. Anda bisa membacanya terlebih dahulu saat sore atau dua jam sebelum waktu tidur. Dengan memahami isi cerita, Anda akan lebih mudah dalam menguasai situasi. Sehingga intonasi dan pelafalan Anda bisa terdengar lebih jelas oleh anak. Dengan begitu anak akan lebih mudah fokus mendengarkan setiap perkataan Anda dan lebih cepat mengantuk.
3. Membedakan Suara Setiap Karakter
Pada umumnya anak-anak cukup kesulitan mengingat berbagai macam karakter di dalam cerita. Karenanya Anda harus bisa membedakan suara antar karakter saat membaca dongeng pada anak. Dengan begitu anak akan lebih mudah membedakan setiap tokoh dalam cerita tersebut. Hal ini juga akan membantu mengasah imajinasi anak. Bahkan, dia akan lebih mudah mengingat setiap tokoh yang diceritakan dalam waktu yang cukup lama.
4. Memberikan Sentuhan
Sentuhan menjadi salah satu hal penting yang perlu Anda lakukan saat membaca dongeng untuk anak. Selain membuat cerita yang dibaca menjadi lebih hidup, sentuhan juga akan menunjukkan seberapa besar kasih sayang Anda kepada mereka. Anda bisa mengelus kepalanya, lengan, atau sedikit memijit jari-jari tangannya. Hal tersebut akan membuat anak merasa nyaman dan mudah fokus terhadap dongeng yang Anda bacakan, yang secara tak langsung juga membuatnya lebih mudah merasa ngantuk.
Saat Anda membacakan dongeng untuk anak, Anda harus bisa menciptakan suasana yang nyaman untuk mereka. Sehingga anak-anak akan lebih ceat tertidur sebelum dongeng yang Anda ceritakan selesai dibaca.
Tag
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Ini Manfaat Baca Dongeng untuk Anak Sebelum Tidur, Rutin Dilakukan BCL Saat Noah Masih Kecil
-
Minat Baca Masyarakat Indonesia di Posisi Mengkhawatirkan, Peringkat Kedua dari Bawah Dunia
-
Tragis! Anak 5 Tahun di Cengkareng Kena Peluru Nyasar saat Nyenyak Tidur, Ortunya Kaget usai Angkat Selimut
-
Usai Makan Siang, Program Tidur Siang Siswa di Sekolah Tuai Perdebatan
-
Kenapa Kelelawar Tidur Terbalik? Ini Penjelasan Ilmiahnya!
Lifestyle
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!
-
4 Inspirasi Clean Outfit ala Hwang In-youp, Gaya Makin Keren Tanpa Ribet!
-
3 Sunscreen dengan Antioksidan untuk Kulit Sehat, Bebas Kusam dan Kerutan!
-
4 Ide OOTD Elegan ala Kai EXO, Tampil Stylish dengan Sentuhan Classy!
-
4 Ide Mix and Match Outfit ala Park Bo-young, Kasual hingga Formal!
Terkini
-
Segere Wes Arang-Arang, Fenomena Remaja Jompo dalam Masyarakat!
-
Sinopsis Film Berebut Jenazah: Bukan Horor, tapi Kisah Haru di Tengah Perbedaan
-
Ulasan Buku 'Kita, Kami, Kamu', Menyelami Dunia Anak yang Lucu dan Jenaka
-
Generasi Muda, Jangan Cuek! Politik Menentukan Masa Depanmu
-
Kalahkan China 3-1 dan Cetak Sejarah, Indonesia Juarai BAMTC 2025