Melakukan aktivitas yang hampir sama setiap hari memang bisa membuat siapa pun merasa jenuh. Hidup jadi terasa monoton! Kebosanan ini memang wajar. Akan tetapi, jangan dibiarkan, karena bisa membuat kamu jadi kehilangan motivasi.
Nah, supaya kehidupanmu terasa berwarna kembali, yuk, ikuti beberapa tips berikut ini. Simak terus, ya!
1. Bangun lebih awal
Bila selama ini kamu termasuk yang senang bangun siang, coba deh memulai hari dengan lebih pagi. Kalau kamu bangun lebih awal, tersedia lebih banyak waktu untuk memulai hari dengan penuh syukur, serta melakukan aktivitas lain yang dapat meningkatkan mood, misalnya olahraga.
Rasa jenuh yang kamu rasakan, bisa disebabkan jadwal harianmu kurang tertata dengan baik, lho! Misalnya, kamu sering bangun siang, sehingga hampir tiap pagi selalu ribet dan terburu-buru karena takut telat masuk kantor. Hal demikian, dapat membuatmu jadi tertekan, sehingga memandang rutinitas tersebut sebagai beban.
2. Membuat target harian
Salah satu cara supaya harimu tak lagi membosankan, jadikan hari-harimu itu layaknya petualangan. Misalnya, dengan membuat target harian. Gak perlu susah-susah, kok. Bisa dimulai dengan hal sederhana, seperti bangun lebih pagi.
Tiap kali kamu mencentang targetmu yang berhasil dicapai itu, pasti ada kepuasan tersendiri. Hal Ini yang bikin kamu jadi semangat menjalani hari.
3. Lakukan hal-hal baru
Gimana hidupmu tak terasa monoton, kalau tiap akhir pekan hanya dihabiskan untuk tiduran? Coba, deh, manfaatkan waktu liburmu untuk melakukan hal-hal baru yang menyenangkan.
Sebab, metode terampuh untuk mengusir kejenuhan, yakni dengan mendobrak rutinitas. Jadi, cobalah cari berbagai aktivitas menyenangkan yang mungkin selama ini belum pernah kamu lakukan.
4. Lakukan me time
Alasan lain yang bisa membuatmu merasa kalau hidup itu monoton, mungkin saja karena kamu kurang menyediakan waktu untuk diri sendiri. Jadi, mulai sekarang, cobalah luangkan waktu untuk menyendiri, atau melakukan hal-hal menyenangkan bersama teman-teman. Jangan kerja melulu!
Kebosanan jangan dianggap remeh. Karena dari bosan, bisa menjelma jadi stres dan depresi. Merasa hidupmu monoton, dapat menyebabkan cara pandangmu terhadap hidup jadi negatif dan itu akan berdampak buruk. Salah satunya bikin kamu sulit bahagia, lho!
Baca Juga
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
-
Mereka yang Disenangi Banyak Orang Biasanya Punya 4 Kebiasaan Ini!
Artikel Terkait
-
12 Cara Asyik Habiskan Waktu Saat Musim Hujan: Dari Kuliner Hingga Meditasi
-
Rekomendasi Makanan agar Kuat dan Tahan Lama di Ranjang
-
Konser VR Pertama di Bioskop Indonesia: Sensasi Berbeda Berada Lebih Dekat dengan TXT!
-
Aktivitas Fisik Dapat Kurangi Risiko Stroke
-
Rekomendasi 5 Hotel dengan Fasilitas Lengkap dan Aktivitas Menarik Untuk Semua Usia
Lifestyle
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk