Tepat hari ini, Jumat (26/11/21), Kim Jaehwan mengunggah swafoto kesepuluh member Wanna One, kecuali Lai Guanlin yang saat ini diketahui tengah berada di China. Jaehwan turut menyertakan caption berbunyi, "Long time no see (lama tidak bertemu)," di Instagram-nya.
Dalam foto tersebut terlihat para anggota Wanna One berkumpul dengan pakaian santai yang nyaman. Kesepuluh member melihat ke arah kamera dan tersenyum cerah. Setelah bubar pada tahun 2019, sangat mengesankan bahwa mereka dipertemukan kembali setelah 2 tahun lebih lamanya disibukkan dengan kegiatan kelompok dan individu masing-masing.
Sementara itu, Wanna One diketahui akan menampilkan special stage di perhelatan Mnet Asian Music Awards 2021 (MAMA 2021). Ini akan menjadi penampilan perdana Kang Daniel dan member lainnya dalam waktu sekitar lebih dari dua tahun dan menghiasi panggung yang lebih energik.
Wanna One sendiri merupakan boy group beranggotakan 11 orang, yakni Kang Daniel, Park Jihoon, Lee Daehwi, Park Woojin, Kim Jaehwan, Hwang Minhyun, Yoon Jisung, Ha Sungwoon, Lai Guanlin, Bae Jinyoung, dan Ong Seongwu. Grup ini merupakan sebuah grup proyek yang dibentuk melalui program survival show Mnet 'Produce 101 Season 2.'
Lakukan promosi selama kurang lebih 1,5 tahun, nyatanya Wanna One berhasil memenangkan sekitar 100 piala dari berbagai acara musik dan upacara penghargaan. Mereka juga sukses menggelar tur dunia dengan total penonton sebanyak 350.000 orang di 14 kota di seluruh dunia, termasuk di Gocheok Sky Dome di Korea.
Sementara itu, 'MAMA 2021' akan disiarkan secara langsung di seluruh dunia pada 11 Desember 2021, mulai pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB, sedangkan red carpet akan dimulai pada pukul 16.00 KST atau 14.00 WIB. Perhelatan MAMA 2021 akan dipandu oleh Lee Hyori sebagai pembawa acaranya. Lee Hyori sendiri merupakan seorang musisi representatif yang turut mengisi berbagai sejarah K-pop selama 20 tahun terakhir. Ia juga dianggap sebagai seniman yang secara mandiri menciptakan narasinya sendiri dan mempelopori tren musik.
MAMA 2021 kali ini mengusung konsep 'MAKE SOME NOISE,' yang menggunakan bahasa K-pop untuk melampaui batasan nasional, etnis, dan generasi, saling menghormati nilai-nilai satu sama lain tanpa prasangka, dan memungkinkan dunia merasakan kekuatan dari musik menjadi satu.
Bagaimana tanggapan kalian?
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
24 Jam Diserang Suara Bising: Begini Kisah Penduduk Perbatasan Korsel-Korut yang Tak Bisa Tidur!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
V BTS Dituduh Dapat Perlakuan Istimewa Saat Wajib Militer, Pihak Kementerian Sampai Buka Suara
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar