Di antara ciri hubungan yang toksik, yaitu sikap manipulatif pasangan. Adakalanya, kamu tidak sadar kalau sudah berada di hubungan yang tak sehat, akibat pasanganmu yang benar-benar lihai dalam mempermainkan perasaan atau berusaha mengendalikanmu.
Apakah pasanganmu bersikap manipulatif? Kenali ciri-cirinya dari beberapa hal berikut ini. Simak terus, ya!
1. Sering menyudutkan kamu saat dia berbuat salah
Hal pertama yang paling sering dilakukan oleh orang yang manipulatif adalah tidak mau mengakui kesalahannya. Meski sudah jelas dia yang keliru, yang dilakukan malah menyudutkanmu.
Aksi playing victim ini bisa berbahaya bagi kesehatan mentalmu, lho. Sebab, kamu akan selalu mempertanyakan validasi perasaan dan dalam jangka panjang, bisa membuatmu tidak percaya diri. Kamu selalu merasa tiap masalah memang selalu kamu yang jadi biang keladinya. Padahal, justru pasanganmulah yang jadi trouble maker.
2. Bersikap provokatif
Sikap manipulatif juga dapat ditunjukkan dari kebiasaannya yang suka memancing amarahmu. Dia sengaja melakukan hal-hal yang kamu benci, supaya dia bisa mengendalikanmu dan ada alasan untuk menyalahkanmu.
3. Mengeluarkan air mata buaya
Orang yang manipulatif akan melakukan apa pun supaya kamu mengikuti kehendaknya. Salah satunya, dengan menjadikan tangisan sebagai senjata. Hanya saja air matanya buaya, karena bukan dilandasi ketulusan, melainkan sengaja menangis demi menarik rasa kasihan darimu.
4. Menjadikan ancaman sebagai cara berkomunikasi
Jangan toleransi pasangan yang suka mengancam, sekalipun alasannya tampak romantis. Misalnya, kamu menolak untuk menemaninya ke kondangan karena jadwalnya bertubrukan dengan agenda lain. Pasangan yang baik, pasti akan menghormati keputusanmu dan tidak berusaha memaksa.
Beda halnya dengan pasangan yang manipulatif, dia tidak suka dinomorduakan. Oleh karena itu, dia tak segan mengancam supaya kamu menuruti kemauannya. Misalnya, dengan berkata, “Kalau kamu gak mau, berarti kamu gak cinta aku.”
Ancaman tersebut memang tampak tak berbahaya. Akan tetapi, jenis komunikasi seperti ini, menunjukkan hubungan yang tidak sehat. Sebab, ia berusaha menggunakan cara paksaan supaya kamu mengikuti kemauannya. Bukan tak mungkin jika di kemudian hari, dia akan menggunakan ancaman yang lebih berbahaya bila kamu biarkan.
Gimana, dari uraian tadi, apakah pasanganmu termasuk yang manipulatif?
Tag
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Privasi Vs Kepercayaan: Bisa Bikin Toxic, Ini Batasan Sehat dalam Hubungan di Era Digital
-
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar