Dilansir dari laman allkpop pada Selasa (30/11/21), girl group rookie asuhan Mystic Story, Billlie mengadakan siaran V Live bersama dengan penggemar untuk pertama kalinya dengan formasi 7 anggota.
Dalam siaran V Live, para anggota Billlie mengungkapkan bahwa mereka memiliki pengumuman yang sangat penting. Dengan menyambut penggemar mereka dengan ceria, Billlie mengungkapkan bahwa mereka telah memilih nama fanclub resmi untuk penggemar tercinta mereka. Mulai sekarang, penggemar Billlie akan dikenal dengan nama Bellie've.
Di sisi lain, Billlie baru saja memulai debutnya sebagai grup beranggotakan 6 orang pada 11 November 2021 lalu, dengan mini album pertama mereka bertajuk 'The Billage of Perception: Chapter One' dan lagu utama "RING X RING."
Kemudian belum lama ini, Billlie mengumumkan adanya penambahan anggota ke-7 mereka, yakni mantan konstestan 'Girls Planet 999' Sheon, yang akan mulai berpromosi aktif dengan Billlie untuk comeback grup berikutnya. Dengan begitu, maka girl group Billlie resmi beranggotakan 7 orang yakni, Sua, Suhyeon, Haram, Tsuki, Siyoon, Haruna, dan Sheon.
Sebelumya, para anggota Billlie dikenal sama-sama memiliki visual yang luar biasa memesona. Bahkan nama Billlie sudah menjadi trending di Korea Selatan hingga mencuat ke publik internasional sebelum debut resminya.
Adapun fakta menarik masing-masing anggota Billlie, seperti Sua yang ternyata adik dari anggota ASTRO, Moonbin. Ia juga mantan trainee YG Entertainment dan rapper terlatih setelah penampilannya di Unpretty Rapstar 2.
Sementara itu, Suhyeon juga bukan sosok asing di dunia K-Pop. Sejak menjadi trainee, Suhyeon telah muncul di seri pertama Produce 101 dan MIXNINE.
Kemudian ada Haram, yang dikabarkan pernah memenangkan kontes karaoke Everysing milik SM Entertainment dan menerima pelatihan vokal dari pelatih vokal SM sebagai hadiah. Tsuki merupakan member kelahiran Jepang yang sebelumnya pernah mengikuti audisi JYP Entertainment dan menjadi trainee SM Entertainment sebelum bergabung dengan Mystic Story.
Sama seperti member lainnyam, Siyoon, member kelahiran 2005 ini juga sudah tidak asing lagi di dunia K- pop. Walaupun baru menjadi trainee di Mystic Story pada tahun 2019, dia sudah lama berlatih dan disebut-sebut di sebuah artikel berita calon trainee K-pop pada tahun 2015. Sama halnya dengan Tsuki, Haruna juga member Billlie yang berasal dari Jepang dan lahir pada Januari 2006.
Sementara, Kim Suyeon atau Sheon sendiri merupakan salah satu konstestan dari program survival show Mnet "Girls Planet 999." Ia menempati peringkat ke-10 di episode final "Gils Planet 999." Adapun di episode awal acara tersebut, gadis kelahiran 28 Januari 2003 ini menempati peringkat ke-19 dari 33 peserta asal Korea Selatan.
Ada gak nih dari kalian yang merupakan Bellie've?
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Debut di Timnas Indonesia Cuma 40 Menit, Kevin Diks Bongkar Perasaannya
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
-
Catat Tanggalnya! BABYMONSTER Bakal Gelar Konser Debut di KSPO Dome Seoul
-
Yuk, Kenalan dengan Big Ocean: Grup K-pop Pertama yang Anggotanya Tunarungu
Lifestyle
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
Terkini
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian