Kejenuhan dalam hubungan asmara memang kerap jadi masalah bagi pasangan. Apabila tak disikapi dengan segera dan tepat, kejenuhan bisa berdampak besar pada hubungan, di antaranya perselingkuhan ataupun perceraian.
Nah, ketika kamu dan pasangan mengalami kebosanan dalam hubungan asmara, jangan langsung menyerah dan berpisah. Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk tetap menjaga hubungan kalian bisa awet. Penasaran? Simak uraiannya berikut ini.
1. Komunikasi
Tips pertama yang harus kamu perhatikan apabila ingin menjaga hubungan tetap awet saat dilanda kejenuhan adalah komunikasi. Sebab, komunikasi merupakan hal krusial dalam hubungan.
Tanpa komunikasi yang sehat, hubungan asmara akan sulit untuk harmonis dan bertahan lama. Bila kamu merasa jenuh dengan pasangan atau hubungan itu sendiri, sebaiknya bicarakan. Karena bisa jadi, pasanganmu pun mengalami perasaaan yang sama.
Sebab untuk membuat hubungan bisa berjalan dengan baik, perlu komitmen dari kedua pihak. Gak bisa upaya untuk memperbaikinya hanya dilakukan olehmu sendiri.
2. Beri kejutan
Tips kedua agar hubunganmu tetap awet saat dilanda kejenuhan adalah mencoba cairkan suasana dengan memberi kejutan. Terjebak pada rutinitas harian, membuat kalian tidak merasa perlu memberikan kejutan pada pasangan. Coba hadirkan elemen kejutan itu kembali. Misalnya, memasakkan makanan favorit, memberikan sekuntum bunga, dan sebagainya. Dengan demikian, percikan asmara itu akan tetap terjaga.
3. Mengirimkan pesan yang romantis atau lucu
Kapan terakhir kali kalian saling berkirim pesan hanya karena rindu? Kalau sudah lama tidak dilakukan, tidak ada salahnya mencoba kembali saat kalian dilanda kejenuhan agar hubungan asmara tetap awet.
Sebab, mengirim pesan teks juga bisa, lho, dijadikan cara ampuh untuk menghilangkan kejenuhan dalam hubungan. Kalian bisa saling mengirim pesan yang lucu atau romantis. Jadi, meski pernikahan kalian sudah lama, tapi selalu seperti orang yang baru pacaran.
4. Lakukan quality time yang berbeda
Tips terakhir yang harus dilakukan apabila hubungan asmara ingin tetap awet saat dilanda kejenuhan adalah melakukan quality time berbeda. Menghabiskan waktu berkualitas berdua ini sangat penting sekali, apalagi bagi pasangan yang sudah menikah. Oleh karena itu, sesibuk apa pun jadwal kalian berdua, tetap mesti meluangkan waktu berkualitas bersama.
Jenis aktivitasnya pun mesti diperhatikan. Jangan selalu melakukan hal yang sama terus, misalnya tiap akhir pekan pasti gak jauh-jauh dari nonton bioskop. Cobalah untuk lakukan aktivitas lain yang baru, sehingga gak hanya kalian berdua bisa refreshing, tapi hubungan asmara kalian pun senantiasa “segar.”
Itulah keempat tips menjaga hubungan asmara tetap awet saat dilanda kejenuhan. Semoga uraian tadi bisa membantumu untuk mencegah atau menghilangkan kebosanan dalam hubungan asmara, ya. Selamat mencoba!
Tag
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Mengapa Pasangan Bahagia Pun Bisa Berselingkuh?
-
Ayam Geprek Jadi Jurus Damai, Kisah Kocak Pasangan Ini Buktikan Makanan Bisa Redam Emosi
-
Mengatasi Stress Pasca Kematian Pasangan, Peran Kawruh Jiwa pada Lansia Duda
-
20 Contoh Selingkuh Kecil yang Fatal, Apa itu Micro Cheating?
-
5 Kualitas Pasangan yang Wajib Dicari Jika Kamu Punya Anxiety, Ini Penjelasan Ahli
Lifestyle
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
4 Skincare dengan Cactus Extract, Rahasia Hidrasi Kulit Tanpa Lengket!
-
4 Padu Padan Outfit Girly ala Wonyoung IVE, Cocok untuk Gaya Sehari-hari
-
5 Serum Vitamin C dengan Formula Stabil, Cerahkan Kulit Tanpa Iritasi!
-
4 Tips Kelola THR, Cara Cerdas Supaya Uang Gak Cepat Habis!
Terkini
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop