Al-Quran merupakan kitab suci umat Islam yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW. Bagi umat Islam, Al-Quran harus diyakini kebenaran isinya karena merupakan salah satu dari keempat kitab yang berisi firman Allah yang wajib diimani.
Namun, manusia yang hidup di muka bumi memiliki cara yang berbeda dalam menerima kitab Allah yang terakhir ini. Hal ini Allah jelaskan dalam QS. Al Baqarah ayat 2-20.
1. Golongan Mukmin
Golongan manusia pertama dalam menerima Al-Quran adalah golongan orang mukmin atau orang beriman. Mereka adalah orang yang mempercayai dengan sungguh-sungguh kebenaran isi Al-Quran dan tidak meragukannya sedikitpun.
Keimanan golongan ini dijelaskan pada QS. Al Baqarah ayat 3-4. Ciri-ciri dari golongan mukmin ini adalah mereka memperayai hal yang ghaib, mendirikan sholat, berinfak, serta beriman kepada Al-Quran dan akhirat. Golongan inilah yang Allah janjikan akan mendapat keberuntungan.
2. Golongan Kafir
Golongan manusia dalam menerima Al-Quran berikutnya adalah golongan kafir. Golongan ini adalah lawan dari golongan pertama. Mereka ini adalah orang-orang yang tidak mempercayai kebenaran Al-Quran.
Dalam Q.S Al Baqarah ayat 6-7 dijelaskan bahwa golongan kafir ini tidak akan beriman meskipun sudah diberi petunjuk karena Allah telah mengunci hati, penglihatan, dan pendengaran mereka akibat ulah mereka sendiri. Golongan ini akan mendapat azab yang sangat pedih.
3. Golongan Munafik
Golongan manusia dalam menerima Al-Quran yang terakhir adalah golongan orang munafik. Mereka adalah orang-orang yang dari luar menampakkan diri sebagai orang mukmin tetapi aslinya adalah orang kafir.
Mereka berkata-kata seolah mereka beriman tetapi sebenarnya tidak, mereka hanya berolok-olok. Jika ada yang menasehati mereka tentang kebajikan, mereka akan mengatakan mereka sudah melakukan kebajikan, padahal sesungguhnya mereka melakukan keburukan. Allah menggambarkan kelompok ini sebagai orang yang bisu, tuli, dan buta karena tidak bisa mendapat petunjuk.
Itulah 3 golongan manusia dalam menerima Al-Quran yang perlu diketahui. Kita termasuk golongan mana, ya?
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
-
Kekayaan Menakjubkan Hakim-Hakim yang Dilaporkan Paula Verhoeven ke Komisi Yudisial
-
Agama Jadi Perdebatan, Benarkah Jennifer Coppen Boleh Menggelar Upacara Melaspas?
-
Klarifikasi Jennifer Coppen Jalani Upacara Hindu Bali Malaspas untuk Rumah Baru: Agamaku Islam
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
Aksi Heroik Manusia Silver Tambal Jalan Berlubang, Publik: Bupatinya ke Mana?
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya