Memulai dan menjalani hubungan asmara dengan pasangan sebenarnya tidaklah mudah untuk dilakukan, terlebih lagi menjaga hubungan bukanlah segampang membalikkan telapak tangan. Setelah kamu mengenal seseorang, terkadang tidak sesuai atau sebagus dengan harapan yang kamu pikirkan sebelumnya. Sehingga, akan terlihat sikap aslinya setelah menjalin hubungan.
Dari sinilah kamu sadar bahwa membuat pasangan bisa menghargai dirimu sangatlah sulit. Maka dari itu, simak beberapa cara di bawah ini yang bisa kamu lakukan biar pasanganmu tersentuh hatinya untuk menghargai dirimu.
1. Penuhi kewajibanmu sebagai seorang pasangan dalam bersikap
Cara yang bisa kamu coba biar pasangan menghargaimu adalah dengan melayaninya. Melayani di sini maksudnya adalah menunjukkan rasa perhatian, peduli, dan hal apa pun untuk menunjukkan bahasa cintamu kepadanya. Walaupun awalnya dia menganggap hal tersebut biasa saja. Seiring berjalannya waktu, pasti dia akan luluh denganmu, kok.
Alhasil, pasangan akan melakukan hal yang sama seperti kamu memperlakukannya. Bagaimanapun juga, ini membutuhkan waktu, tapi kalau kamu mau bersabar pasti dia menganggapmu sebagai orang yang spesial dalam hidupnya.
2. Berani memberi teguran ketika dia melakukan kesalahan
Kenyataannya, masih banyak orang di luar sana terlalu takut menegur pasangannya ketika melakukan kesalahan. Sebab, takut terjadi pertengkaran dalam hubungan. Walaupun telah menegur, pasti dengan cara yang kasar hingga membuat pasangan merasa terluka.
Bagaimanapun juga, langkah yang terbaik adalah menegurnya dengan baik-baik. berikanlah bukti dari kesalahan yang diperbuatnya, lalu beritahu cara yang baik untuk dia lakukan. Jika kamu telah melakukannya, pasti dia akan sadar atas kesalahannya dan lebih menghargaimu.
3. Menjaga komitmen
Jika kalian telah membangun komitmen dalam hubungan, sudah sepatutnya untuk tidak dilanggar. Namun kalau sampai melanggarnya, jangan heran rasa respeknya terhadapmu bisa menghilang begitu saja. Nah, itulah yang menjadi penyebab pasangan sudah tidak menghargaimu lagi.
Maka dari itu, menjalin hubungan asmara harus berani dengan konsekuensi yang ada. Bagaimanapun juga, komitmen bertujuan untuk menjaga apa yang sudah kalian bangun bersama. Menjaga komitmen bersama pasangan bisa membuatmu merasa dihargai satu sama lain.
4. Bisa mandiri dengan hidupmu sendiri
Jangan sampai kamu melepas tanggung jawab terhadap diri sendiri semenjak mempunyai pasangan. Bagaimanapun juga, kebahagiaanmu tentu menjadi tanggung jawabmu sepenuhnya, lho. Maka dari itu, jangan sesekali untuk bergantung dengan orang lain, terutama pasanganmu sendiri, ya.
Kalau kamu bisa menunjukkan bahwa kamu mampu mandiri dengan hidupmu sendiri, justru dari situlah dia akan respek denganmu. Namun, kalau kamu menyerah dengan keadaan hidupmu, jangan heran dia akan tidak menghargaimu atau bahkan memilih untuk memutus hubungan bersamamu. Sebab, dia berpikir bahwa kamu adalah orang yang mudah putus asa.
Semua akan kembali pada dirimu sendiri. Kalau kamu mau berusaha dan tidak mengabaikan pasanganmu, pasti dia akan menghargaimu, kok. Cinta itu perlu dijaga, agar ekspetasimu sesuai dengan apa yang kamu inginkan.
Itulah empat cara agar membuatmu lebih dihargai pasangan. Dari Keempat cara di atas, mana yang sudah kamu coba dan terapkan bersama pasangan?
Baca Juga
-
3 Alasan Orang Selingkuh dalam Hubungan yang Perlu Kamu Ketahui
-
5 Cara Bijak untuk Menerima Fakta Bahwa Cinta Tak Selalu Berbalas
-
5 Kelebihan dan Kekurangan Punya Pacar yang Romantis!
-
5 Hal Buruk Jika Terlalu Bersikap Baik dengan Pasangan
-
4 Kesulitan yang Suka Dialami oleh para Pegawai Kontrak, Pernah Merasakan?
Artikel Terkait
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
-
Lama Pisah Baru Gugat Cerai, Simak Lagi Perjalanan Cinta Putri Anne dan Arya Saloka
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
-
Lisa Mariana Ngaku Cuma Hubungan Intim dengan Ridwan Kamil, Tapi Bukan Berarti Masih Perawan
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya