Menikah dengan seorang anak mami tentu memiliki tantangan tersendiri. Kamu perlu menghadapi kenyatan bahwa ibu mertua akan akan ikut campur dalam semua urusan rumah tangga. Hal ini dapat menyebabkan putusnya pernikahan dengan suami kamu.
Suami yang terlalu dekat ibu akan lebih sering bergantung terutama saat dirinya ingin membuat keputusan. Oleh karena itu, menjadi istri tetap menjadi prioritas nomor dua dan seringkali diabaikan ketika suami bingung dalam mengambil keputusan.
Ingin tahu bagaimana cara mengatasi suami tipe anak mami? Yuk, simak caranya di bawah ini!
1. Tetapkan Batasan yang Jelas
Sebagai seorang istri, kamu harus memberikan batasan yang jelas agar suami bisa membedakan kepentingan rumah tangganya dan urusan dengan orang tuanya.
Kamu perlu membuat keputusan bersama dengan suami, terlebih harus menjelaskan bahwa suami kamu harus bertindak dewasa di depan istri dan anak-anaknya. Tindakan ini tentu saja menjadi pengingat bahwa suami adalah kepala rumah tangga, jadi harus tegas dalam mengambil sebuah keputusan.
2. Usahakan untuk Hidup Mandiri di Rumah Baru
Setelah menikah, usahakan untuk membuat keluarga kecil untuk tinggal secara mandiri di rumah baru. Jika suami kamu memiliki karakter anak mami, sepertinya tinggal bersama mertua bukanlah sebuah ide yang bagus.
3. Hindari Menciptakan Konflik dengan Ibu Mertua
Biarpun merasa jengkel, bukan berarti kamu harus kehilangan rasa hormat untuk ibu mertua mertua. Bicarakanlah masalah ini secara dewasa dengan suami. Usahakan jangan sampai emosi kamu meledak, hal ini justru bisa membuat suami tidak menghargai kamu sebagai istrinya.
4. Jalin Hubungan yang Baik dengan Ibu Mertua
Kamu harus menerima kenyataan bahwa ibu mertua kamu adalah sosok penting bagi suami. Jadi sebisa mungkin kamu perlu menjalin hubungan yang baik yang baik dengan mertua. Sering-seringlah berkunjung ke rumahnya dan melakukan kegiatan bersama. Sesekali ikuti nasihatnya, hal ini akan membuat ibu mertua merasa dihargai dan lambat laun bisa mulai menghargai kamu sebagai menantunya.
Itulah beberapa cara mengatasi suami tipe anak mami. Dengan begitu, semoga membuat kamu bisa lebih memahami suami dan ibu mertua. Semoga bermanfaat!
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Seberapa Kaya Suami Tasya Farasya? Gelar Acara Ulang Tahun Anak Mewah Bak Pesta Nikah
-
Tips Bangun Pagi Tanpa Perlu Alarm
-
Pagar Rumah Seret saat Dibuka, Begini Cara Memperbaikinya
-
Haldy Sabri Resmi Jadi Selebgram, Paras Suami Baru Irish Bella Disorot
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Blush On Berbentuk Stick, Anti Ribet dan Praktis!
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
Terkini
-
Sheila On 7 Siap Mengguncang Jakarta Desember 2024, Ini Harga Tiketnya
-
Usai Libas Arab, Calvin Verdonk Girang Peluang Lolos Piala Dunia Semakin Dekat
-
Penikmat Manis Merapat! Ini 4 Cafe Dessert di Jogja yang Enak dan Aesthetic
-
Timnas Indonesia Bakal Angkat Kaki dari Stadion GBK Saat AFF 2024, Ini Penyebabnya
-
Dipanggil STY ke AFF Cup 2024, Pratama Arhan Belum Pasti Jadi Pemain Inti?