Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Muhamad Firdaus | oce blue
Ilustrasi seorang gadis.[Pixabay]

Highly Sensitive Person (HSP) atau orang yang sangat sensitif adalah orang yang memiliki kepekaan sistem saraf pusat yang meningkat atau lebih dalam terhadap rangsangan fisik, emosional, dan sosial. Setelah mengetahui apa definisi orang yang sangat sensitif, di bawah ini ada tiga ciri-ciri khusus tentang orang yang sangat sensitif.

1. Mudah terpengaruh suasana hati orang Lain

Orang yang memiliki rasa sensitif yang sangat tinggi cenderung memiliki hati yang sangat mudah tersentuh. Contohnya ketika orang di sekitarmu sedang merasakan kesedihan yang mendalam, mungkin tanpa kamu sadari kamu juga turut bersedih. Seakan perasaan yang mereka alami tersalurkan ke dalam dirimu. Bahkan orang yang sangat sensitif bisa menangisi kesedihan yang orang lain alami, bukan kesedihan yang dialami dirinya sendiri.

2. Tidak nyaman saat banyak stimulasi

Stimulasi yang dimaksud adalah suara keras, berisik, atau hal lain. Ketika mungkin kamu merasa sangat terganggu dan merasa tidak nyaman dengan suara kebisingan, bisa jadi kamu adalah salah satu tipe orang yang sensitif.

Ketika seseorang menjatuhkan suatu hal sampai menimbulkan bunyi yang cukup keras, orang yang sangat sensitif akan merasa tidak nyaman atau mungkin bisa jadi takut. Jika kamu merasa tidak nyaman dengan suara bising di tempat yang sedang kamu diami, kamu bisa bepergian sejenak ke tempat yang lebih hening dan tenang. 

3. Hatinya mudah terluka

Apakah kamu merasa sakit hati ketika orang lain menyampaikan kritik kepada dirimu? Jika iya, bisa disimpulkan bahwa kamu adalah orang yang sensitif. Orang yang sangat sensitif tidak mudah untuk menerima segala tindakan maupun ucapan orang lain yang ditujukan untuk dirinya sendiri. Mereka bisa overthinking karena ucapan orang lain yang mungkin hanya hal sepele. Namun, bagi orang yang sangat sensitif tindakan atau ucapan orang lain sangat penting untuk dicerna.

Hati mereka sangat mudah tersentuh. Contoh sederhananya ketika orang lain meliriknya dengan tatapan yang sedikit mencurigakan. Jika orang yang sangat sensitif mengalami hal tersebut, mungkin ia akan berfikir sampai ratusan kali kenapa lirikan itu ditujukan untuk dirinya. 

Mempunyai perasaan yang sangat sensitif bukan suatu hal yang harus dibenci. Orang yang sangat sensitif memiliki kelebihan yang tidak bisa dilakukan orang lain. Mereka cenderung berhati-hati ketika berbicara, memiliki rasa empati yang tinggi, dan gemar menolong. 

Itulah tiga ciri yang menandakan bahwa orang tersebut memiliki perasaan yang sangat sensitif. Jagalah ucapan atau tindakanmu dengan sebaik-baiknya supaya tidak menjadi pemicu sakit hati dari orang lain. 

oce blue