Pasangan yang pendiam terkadang menjadi sebuah tantangan dalam suatu hubungan, karena pasangan tidak banyak bicara sehingga membuat kamu yang harus lebih aktif. Tetapi, pasangan yang pendiam bukan berarti karena pasangan tidak tertarik pada pembicaraan, hanya saja pasangan mungkin memiliki batasan dalam menyampaikan apa yang ada di dalam pikirannya. Jadi berikut ini adalah beberapa cara untuk membuat pasangan yang pendiam menjadi lebih terbuka.
1. Jangan menggunakan kalimat yang mengintimidasi
Tidak ada yang lebih menegangkan untuk didengar dalam suatu hubungan daripada "kita bisa bicara." untuk berbicara dengan pasangan, kamu harus memutuskan waktu dan kondisi yang lebih santai. Daripada mengucapkan kalimat yang terdengar mengintimidasi, lebih baik mengajaknya jalan-jalan atau mengajaknya makan dan mengungkapkan apa yang perlu kamu sampaikan pada waktu tersebut. Seseorang akan cenderung lebih terbuka dalam suasana yang membuatnya nyaman.
2. Tunjukkan keterbukaan
Jika ingin pasangan kamu untuk terbuka dalam hubungan, maka buatlah diri kamu lebih terbuka kepadanya. Biarkan pasangan kamu mengetahui perasaan dan apa yang kamu alami. Ketika kamu berbagi dan mengungkapkan tentang permasalahan kamu, pasangan akan merasa aman untuk melakukan hal yang sama dengan kamu.
3. Memperhatikan kondisi
Jika ingin pasangan kamu lebih terbuka, maka fokuslah pada kondisinya saat kamu ingin menanyakan sesuatu. Hindari membuka pertanyaan ketika pasangan kamu baru saja pulang kerja atau ketika pasangan akan hendak tidur. Karena bukan keterbukaan yang kamu dapatkan tetapi hal yang lebih buruk, seperti pertengkaran. Seseorang yang lelah juga biasanya akan malas untuk berbicara sampai pasangan beristirahat terlebih dahulu.
4. Jadilah pendengar yang baik
Tunjukkan sikap antusias dan minat yang tinggi saat pasangan kamu memulai diskusi, hal ini dapat diperkuat dengan menunjukkan bahasa tubuh kamu, misalnya anggukan atau menatap mata pasangan yang tidak berpaling. Memberikan waktu kepada pasangan kamu untuk berbicara dan mendengarkan dengan baik akan membuatnya nyaman dan dapat untuk bercerita lebih banyak tanpa merasa terganggu.
Demikianlah empat cara untuk membuat pasangan yang pendiam jadi lebih terbuka dalam hubungan. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
8 Makanan yang Ternyata Tak Dianjurkan Masuk Kulkas, Jangan sampai Salah Simpan!
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tips Mengatasi Rasa Canggung Ketemu Mantan
-
THR Ludes Pasca Lebaran? Simak Tips Kelola Keuangan Agar Usaha Tidak Boncos
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan