Semua orang pasti memiliki sahabat yang humoris, baik di sekolah, kantor, atau lingkungan sosial. Orang yang humoris disukai banyak orang karena dia paling ramai dan seru saat berada di tongkrongan. Dia sangat pandai mencairkan suasana, yang tadinya canggung atau membosankan bisa berubah menjadi menyenangkan karenanya.
Namun, tidak banyak yang tahu kalau orang yang humoris menyimpan sejumlah fakta yang jarang diketahui. Mau tahu apa saja fakta orang yang humoris? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.
1. Memiliki Kecerdasan Tinggi
Orang yang humoris biasanya memiliki IQ yang tinggi dibanding kebanyakan orang, karena dibutuhkan kemampuan kognitif dan emosional untuk memproses dan menghasilkan humor. Oleh karena itu, orang yang humoris identik dengan kecerdasan yang tinggi.
2. Menyimpan Banyak Masalah
Walaupun tidak semua, tetapi kebanyakan orang yang humoris itu memiliki masalah besar yang coba untuk ditutupinya dengan membuat lelucon. Bahkan dia mampu menertawakan dirinya sendiri dari masalah yang dihadapinya.
3. Lebih Santai dan Terbuka
Orang yang humoris tidak suka dengan keadaan yang canggung sehingga sebisa mungkin dia akan membuat lelucon yang dapat mencairkan suasana. Tidak heran, jika orang yang humoris biasanya akan membuka percakapan terlebih dahulu meskipun pada orang yang baru dikenal.
4. Mudah Berempati
Mungkin ini kedengarnya aneh, tetapi orang yang humoris memang lebih mudah memahami perasaan seseorang. Karena untuk membuat orang lain tertawa, dia sering kali memperhatikan kejadian dan orang lain lain yang ada di sekitarnya, yang membuatnya lebih paham tentang sifat atau kondisi seseorang.
5. Mudah Menangis
Jangan Salah, meskipun orang yang humoris selalu terlihat tertawa sepanjang waktu, bukan berarti dia tidak pernah menangis. Justru dia lebih mudah menangis dari kebanyakan orang. Hal ini disebabkan karena hatinya sangat lembut dan penuh kasih sayang, sehingga membuatnya lebih mudah tersentuh oleh hal yang ada di sekitarnya.
Nah, itulah lima fakta orang humoris yang jarang diketahui. Meskipun orang yang humoris suka menghibur orang lain, tetapi sebenarnya dia juga membutuhkan orang lain yang ada di sekitarnya untuk menghiburnya.
Baca Juga
-
4 Alasan Memberi Mantan Kesempatan Kedua Tidak Selamanya Berakhir Indah
-
4 Hal yang Akan Dirasakan oleh Pasangan Jika Beda Status Sosial, Kamu Salah Satunya?
-
4 Alasan Pentingnya Saling Menjadi Pendengar yang Baik bagi Pasangan
-
4 Tanda Kamu Hanya Menjadi 'Badut' dalam Hubungan Asmara, Segera Cek!
-
4 Kesalahan Orang Tua yang Membuat Anak Tidak Percaya diri
Artikel Terkait
-
Berapa Harga Kucing Sphynx? Kado Erica Carlina Buat Fuji yang Heboh Dikira Anjing!
-
Suswono dan Politik Riang Gembira yang Kebablasan
-
Kok Bisa Rumus Matematika Beneran Bikin Cekikikan?
-
Ulasan Buku My Bossy Boss, Kelakuan Para Bos yang Bikin Keki
-
Lupus ABG: My Grandma's Dream, dari Perkara Pierre Cardin ke Superman Cool
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans