Sebagai istri yang aktivitasnya lebih banyak di rumah, sedangkan suaminya yang seringkali sibuk beraktivitas di luar rumah, tentu perkara wajar bilamana si istri mengkhawatirkan suaminya yang berada di luar, yang sedang tidak bersamanya.
Kekhawatiran merupakan wujud perhatian yang paling nyata, meski terkadang tidak diketahui oleh mata. Perhatian tidak selalu berupa sikap atau ucapan yang tampak. Banyak orang salah persepsi, orang yang mencintai dirasa tidak punya perhatian pada dirinya, padahal selama ini orang yang mencintai tersebut sudah menaruh perhatian, bahkan melebihi daripada perhatian terhadap dirinya sendiri.
Hanya saja bentuk perhatiannya berwujud kekhawatiran, sementara kekhawatiran terletak di dalam hati dan pikiran. Apalagi orang yang khawatir tersebut merupakan tipe yang kuat dalam menahan rasa yang dirasakan hati dan pikiran. Maka sangat sulit dideteksi.
Berikut dua kekhawatiran yang seringkali menghantui perasaan pasangan terhadap pasangannya, atau perasaan istri terhadap suaminya yang waktu pulang kerja ternyata masih belum pulang.
1. Khawatir pasangannya ditimpa sesuatu
Ketika pasangannya sedang bepergian, misalnya, khawatir terjadi sesuatu padanya, khawatir terjadi kecelakaan di jalan, khawatir dirampok, dan lain sebagainya. Kekhawatiran semacam ini memang seharusnya dirasakan oleh setiap pasangan kepada pasangannya yang dicintai. Sebab, hal yang demikian menunjukkan kecintaan, kasih sayang, serta rasa tidak ingin kehilangan seseorang yang dicintai.
2. Khawatir pasangannya sedang bermain di belakangnya
Ketika pasangan sedang bepergian, khawatir di jalan bertemu dengan seseorang atau memang janjian dengan orang lain, di luar pengetahuannya. Bolehkah kekhawatiran semacam ini? Tergantung pada pasangannya. Apakah ia termasuk orang yang bisa dipercaya ataukah tidak? Atau melihat gelagat dan tipenya, apakah memiliki tipe suka main hati atau tidak? Gelagatnya mencurigakan atau tidak?
Tentang kekhawatiran yang nomor dua ini sebenarnya juga tergantung pada orang yang mencintai, ia pasrah atau tidak? Karena ada tipe orang yang tingkat kekhawatirannya tinggi sampai ke level curiga dan cemburu, sehingga ketika pasangannya bepergian, ia selalu curiga sekalipun pasangannya bisa dipercaya.
Sebaliknya, terdapat pula orang yang terlalu pasrah, ia sangat percaya pada pasangannya, padahal saat pasangannya bepergian seringkali digunakan untuk bertemu dengan pasangan lain.
Kedunya sama-sama kurang tepat. Jangan terlalu ketat, jangan pula terlalu longgar. Jangan terlalu cemburu, jangan pula terlalu pasrah.
Inilah dua macam kekhawatiran yang biasa dialami oleh setiap pasangan.
Semoga kita bersama pasangan kita terus harmonis, tetap manis dan romantis.
Baca Juga
-
Ulasan Buku 'Di Tanah Lada': Pemenang II Sayembara Menulis Novel DKJ 2014
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
Artikel Terkait
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
-
Kumpul Kebo Marak di Indonesia, Kasus Paling di Daerah Ini
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
Lifestyle
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
Terkini
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime