Setiap orang tentu menginginkan tempat kerja baik. Tempat kerja yang baik adalah yang dapat membuat pekerjanya merasa nyaman. Selain itu, tempat kerja yang baik seharusnya juga dapat membuat para pekerjanya terus belajar dan mengembangkan kemampuan dirinya.
Namun, tidak semua tempat kerja adalah tempat kerja yang baik. Banyak pula tempat kerja yang justru membuat para pekerjanya merasa tertekan dan tidak dapat mengembangkan diri. Oleh sebab itu, kita harus pintar-pintar dalam memilih pekerjaan. Jika salah pilih, kita bisa menyesal di kemudian hari.
Berikut ini adalah 4 ciri-ciri tempat kerja yang baik.
1. Karyawan Bertahan dalam Waktu Lama
Jika kamu ingin melamar pekerjaan di suatu tempat dan kebetulan kamu mengenal salah satu karyawannya, coba tanyakan apakah kebanyakan karyawan di tempat kerja tersebut dapat bertahan lama atau justru resign dalam waktu singkat. Lama atau singkatnya karyawan bertahan di tempat kerja dapat menjadi indikator baik tidaknya tempat kerja tersebut.
Apabila kebanyakan karyawan dapat bertahan dalam waktu yang lama, berarti tempat kerja tersebut menjadi tempat yang nyaman dan membuat karyawannya betah. Namun jika banyak karyawan yang resign dalam waktu singkat, bisa jadi ada masalah pada tempat kerja tersebut, entah gaji terlalu kecil, beban kerja terlalu berat, atasan kurang baik, dan lain sebagainya.
2. Kesejahteraan Karyawan Terjamin
Setiap orang tentu bekerja dengan tujuan untuk mendapat penghasilan untuk kesejahteraan dirinya dan keluarganya. Dengan gaji yang ia dapatkan dari bekerja tersebut, ia dapat memenuhi kebutuhan keluarganya.
Namun, masih tetap ada perusahaan atau tempat kerja yang memberikan upah kurang layak untuk pegawainya. Tempat kerja atau perusahaan tersebut kurang direkomendasikan, kecuali jika kita memiliki penghasilan lain untuk menutupi kekurangan tersebut.
3. Hubungan antar Karyawan Baik
Salah satu aspek kenyamanan yang membuat pekerja betah di suatu perusahaan adalah hubungan antar pekerja yang baik. Rasa pertemanan bahkan kekeluargaan yang terjalin membuat pekerja merasa tidak terlalu tertekan dalam bekerja, bahkan dapat merasa seperti di rumah sendiri.
Sebaliknya, jika hubungan yang terjalin antara orang-orang di tempat kerja kurang baik maka suasana saat bekerja menjadi tidak nyaman. Lama-kelamaan para pekerja ingin resign dan mencari tempat kerja yang lebih nyaman.
4. Pembagian Kerja Jelas
Setiap jabatan atau posisi memiliki tugas dan tanggung jawabnya masing-masing. Tempat kerja yang baik adalah yang melakukan pembagian tersebut dengan jelas. Sebagai pekerja, kita akan lebih mudah bekerja jika tugas kita jelas.
Namun jika pembagiannya kurang jelas, para pekerja dapat kebingungan. Akan ada pekerja yang saling lempar tanggung jawab. Bahkan mungkin ada pekerja yang berebut pekerjaan.
Itulah 4 ciri-ciri tempat kerja yang baik. Semoga kita mendapat tempat kerja yang kita idamkan, ya!
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
Pegawai Universitas Mataram Diduga Hamili Mahasiswi KKN Jadi Tersangka
-
Digagalkan di Bandara Soetta, 10 Calon Jemaah Haji Ilegal Nekat ke Tanah Suci Pakai Visa Kerja
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?
-
Senang Lihat Orang Susah, Mengenal Crab Mentality dan Gatekeeping di Dunia Kerja
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo