Selain berikhtiar, Allah juga memerintahkan kita untuk berdoa. Kita disuruh untuk meminta dengan doa kepada Allah, niscaya Dia kabulkan. Bahkan, ada takdir yang bisa diubah dengan doa.
Kita semua ingin setiap doa-doa yang dipanjatkan diterima oleh Allah. Oleh karena itu, ada beberapa waktu agar doa-doa kita segera dikabulkan. Pada kesempatan kali ini akan diulas enam waktu yang dinilai istijabah.
1. Tengah malam dan sepertiga malam terakhir
Allah menjadikan malam bukan hanya sebagai waktu untuk istirahat, tetapi juga sebagai waktu yang istimewa. Sebab, di malam hari ada waktu yang dimuliakan oleh Allah. Di waktu itu Allah memperlakukan doa dengan perlakuan khusus, tidak seperti doa-doa yang dipanjatkan di luar waktu tersebut.
Waktu yang mustajabah untuk berdoa adalah pada sepertiga malam kedua dan pada sepertiga yang terakhir.
2. Setelah melaksanakan salat lima waktu
Di antara waktu istijabah untuk memanjatkan doa adalah pada saat selesai salat wajib. Maka, sehabis salat gunakanlah waktu sejenak untuk berdoa. Lebih sempurna jika sebelumnya kita berzikir terlebih dahulu kepada Allah.
3. Malam Jumat
Malam dan hari Jumat memiliki keistimewaan yang sangat luar biasa, terutama untuk pengabulan doa. Rasulullah menyebut hari Jumat sebagai Sayyidul Ayyam yang artinya tuannya hari atau pemimpinnya hari.
Rasulullah bersabda, "Sesungguhnya pada malam Jumat ada saat untuk berdoa yang terkabul di dalamnya." (HR. At-Turmudzi dan Al-Hakim)
4. Pada saat bersujud
Sujud dalam salat merupakan posisi yang dianggap paling punya nilai lebih dari yang lain. Sujud merupakan inti peribadatan, di mana saat itu seorang hamba merendahkan kepalanya di hadapan Allah.
Rasulullah menjelaskan bahwa sujud merupakan waktu paling bisa mendekatkan diri seorang hamba kepada Allah, dan pada saat sujud inilah Allah banyak mengabulkan doa-doa para hamba-Nya.
5. Ketika azan berkumandang
Waktu lain yang mustajabah untuk berdoa adalah saat azan berkumandang. Ini berarti dalam sehari ada lima waktu yang sangat mustajabah untuk berdoa, yaitu setiap kali azan salat wajib menggema. Atas alasan inilah makanya, kita jangan menyia-nyiakan waktu azan tersebut untuk bermunajat kepada Allah.
6. Ketika turun hujan
Allah bukan saja menjadikan hujan sebagai kesejukan yang bisa menghidupi makhluk bumi, namun juga sebagai keberkahan. Salah satu keberkahan tersebut adalah ditetapkannya saat hujan sebagai sebuah waktu yang mustajabah untuk berdoa.
Inilah enam waktu yang oleh Allah dinyatakan sebagai waktu yang mustajabah. Maka, agar doa kita cepat dikabulkan, tidak ada salahnya jika kita memilih waktu-waktu yang mustajabah tersebut untuk berdoa kepada-Nya.
Baca Juga
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Akibat Tidak Mau Mendengarkan Nasihat dalam Buku Rumah Tua di dalam Hutan
Artikel Terkait
-
Ucapan Untuk Orang Sakit Lengkap dengan Doa Kesembuhan yang Dianjurkan
-
Pakai Pakaian Hitam, Mees Hilgers Banjir Ribuan Doa: Semoga...
-
Hujan Deras? Amalkan Doa Ini Saat Naik Mobil untuk Perjalanan Aman
-
2 Sholawat Agar Menang Lomba, Bacalah Sebelum Mulai Berkompetisi!
-
Jadi Rahasia Nikita Mirzani Cepat Kaya, Bagaimana Doa dan Cara Sedekah Subuh yang Benar?
Lifestyle
-
3 Varian Serum dari Bio Beauty Lab, Ampuh Atasi Kulit Kusam hingga Penuaan
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
Terkini
-
Misteri Kerajaan Bawah Laut dalam Novel Pearlspire Kingdom
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Ulasan Buku Tahu Gak Tahu, Bahas Fenomena Sosial Lewat Ilustrasi yang Unik
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?