Menulis diary adalah kegiatan mencurahkan isi hati dalam bentuk kata-kata. Di saat kita merasa butuh tempat curhat, tetapi enggan untuk berkata, maka kita menuliskannya dalam buku harian atau diary.
Dengan diary, segala rahasia dan isi hati kita berada di dalam sana. Dan juga setelah menuliskannya, hati akan terasa lega. Dalam diari terdapat berbagai macam perasaan yang terjadi setiap waktunya. Perasaan senang, sedih, kecewa, marah, tertuang dalam buku harian atau diari.
Namun, ternyata selain sebagai buku harian. Diary juga mempunyai beberapa manfaat, loh.
Berikut 4 manfaat dari menulis buku diary:
1. Membantu mengekspresikan suasana hati
Mengekspresikan suasana hati merupakan manfaat dari menulis diari. Sesuai dengan nama bukunya yang disebut buku harian. Diari membantu kamu mengekspresikan suasana hati yang sedang melanda dalam bentuk kata-kata. Entah itu senang, sedih, bahagia, kecewa maupun marah.
Rahasia kamu terjaga dalam buku harian. Terkadang juga saat kamu telah beranjak dewasa, dan kamu membaca buku harian yang pernah kamu tuliskan sewaktu remaja. Membuat kamu memahami bagaimana kondisi kamu dulunya. Dan yang membuat kamu bertahan hingga dewasa.
2. Meningkatkan kepedulian kepada diri sendiri dan lingkungan sekitar
Dengan menulis diary kamu bisa lebih peduli pada diri kamu sendiri dan lingkungan sekitarmu. Kamu menuliskan semua ceritamu setiap harinya. Yang membantu kamu memahami saat bagaimana kamu sedang emosi, saat senang, saat kecewa. Orang-orang yang terlibat dalam setiap harinya kamu tuangkan semuanya dalam buku harian.
Yang membuat kamu secara tidak langsung telah peduli terhadap dirimu sendiri dan juga lingkungan mu.
3. Mengurangi stres
Menulis diary adalah menceritakan segala bentuk suasana hati yang terjadi pada setiap harinya. Dengan menulis diari kegiatan tersebut terasa tercurahkan dan akhirnya membuat hatimu lega. Dan tidak memendam semuanya di dalam pikiranmu. Hal tersebutlah yang membuat diary menjadi salah satu alternatif mengurangi stres.
4. Meningkatkan daya ingat
Dengan menulis diary, daya ingat kamu akan semakin berkembang. Kamu dapat mengingat apa saja hal yang terjadi padamu. Karena, menulis membuat otakmu menjadi lebih optimal. Diary juga bisa menjadi alternatif ketika kamu melupakan suatu hal dan saat kamu membuka diary, kamu dapat mengingat semuanya.
Itulah empat manfaat yang bisa kamu dapatkan saat menulis diary. Apakah kamu salah satu orang yang hobi menulis kegiatan kamu dalam buku harian atau diari?
Baca Juga
Artikel Terkait
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
Terkini
-
PSSI Fokus Naturalisasi Ole Romeny, Proses Mauro Ziljstra Akan Ditunda?
-
Ulasan Film Bad Times at the El Royale: Konflik Menegangkan di Hotel Misterius
-
Jadi Desain Interior, Ini Peran Lee Se Young di Drama Korea Motel California
-
Ulasan Novel Beautiful Broken Love, Kisah Cinta setelah Kehilangan
-
Menyesali Pilihan Hidup di Masa Lalu dalam Novel The Book of Two Ways