Memiliki pacar yang mudah menangis atau sering disebut cengeng, rasanya memang cukup merepotkan. Akan tetapi, biasanya di balik tangisan tersebut dia memiliki pesan tersembunyi yang tidak sampai hati untuk diutarakan.
Oleh sebab itulah, kamu harus berhati-hati dalam mengatasi pasangan yang mudah menangis atau cengeng untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Berikut beberapa cara efektif untuk mengatasi pasangan yang cengeng!
1. Menanyakan Masalah yang Dimiliki
Cara pertama yang bisa dilakukan saat berhadapan dengan pasangan mudah menangis, yakni bertanya tentang masalah yang dimilikinya. Ketika bertanya sebaiknya kamu menggunakan bahasa yang lembut sehingga dia akan lebih terbuka.
Hal tersebut merupakan salah satu cara untuk memperlihatkan kepedulian kamu padanya. Akan tetapi bila dia tetap diam dan tidak mau bercerita, ada baiknya kamu jangan memaksa. Sebab, hal itu hanya akan membuat suasana menjadi semakin tak baik.
2. Menenangkan Dia
Menenangkan pasangan menjadi hal yang tak dapat dilewatkan ketika kekasihmu menangis. Ini artinya kamu memberikan ruang dan waktu untuk menemaninya.
Ketika pacarmu melakukan hal ini, kamu bisa melakukan sedikit kontak fisik dan melakukan pendekatan lebih dalam. Misalnya seperti dengan mengusap bahu, mengelus kepala, atau menggenggam telapak tangannya, Perlakuan ini bertujuan untuk membuat dia merasa nyaman dan lebih mudah tenang.
3. Jangan Meremehkan Permasalahannya
Sekecil apa pun permasalahan yang dia miliki, jangan sampai kamu meremehkan dan menganggapnya sepele. Jangan mengatakan kalimat-kalimat tajam yang bisa melukai harga dirinya.
Sekalipun kamu tahu penyebab dia menangis sangatlah sederhana, tapi sebaiknya kamu tetap menunjukkan kepedulian. Berikan dukungan sehingga dia akan menjadi lebih kuat.
4. Mendengarkan Dia
Kalau kekasihmu memang tipe orang yang cengeng atau mudah menangis, cobalah untuk menjadi pendengar yang baik. Kamu bisa mendengarkan semua keresahan dan perasaan yang dia alami.
Ketika dia mulai bercerita, usahakan kamu tidak memotong, memberi komentar, atau menghakiminya. Ini hanya akan membuat dia merasa kecewa.
Sebaiknya kamu cukup mendengarkan pasangan yang tengah meluapkan isi hatinya. Apabila dia sudah meminta pendapat, kamu pun harus memberikan pendapat dengan sangat hati-hati agar tidak menyinggung perasaannya.
Demikianlah empat cara mudah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi pasangan yang mudah menangis atau biasa disebut cengeng. Selalu berikan dia dukungan dalam situasi tak menyenangkan akan membuat dia merasa dihargai. Ini dapat membuat kekasihmu merasa nyaman!
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Tips Mengatasi Rasa Canggung Ketemu Mantan
-
Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
-
Lisa Mariana Ngaku Cuma Hubungan Intim dengan Ridwan Kamil, Tapi Bukan Berarti Masih Perawan
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
Lifestyle
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Padu Padan Keren ala Ryujin ITZY, Simpel Tapi Bikin OOTD Makin Standout!
Terkini
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
-
Berlatar Perang Dunia II, Film Mosquito Bowl Resmi Umumkan Dua Pemain
-
Mengikuti Jejak Ajaib Howls Moving Castle