Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Zulfah Ariyani
Kegiatan luar ruangan. (Pexels/KampusProduction)

Bagi kamu yang kerap beraktivitas di luar ruangan, sunscreen merupakan hal wajib yang harus kamu gunakan. Karena dengan memakai sunscreen maka kamu akan terhindar dari resiko sunburn atau kulit terbakar karena sinar matahari.

Merangkum dari Sehatq, gejala sunburn pun beraneka ragam, seperti kulit menjadi kemerahan, membengkak, gatal, panas jika disentuh dan bahkan muncul lepuhan kecil yang berisi cairan.

Nah, jika kamu terlanjur mengalami sunburn, kamu tak perlu khawatir. Berikut lima cara cepat dan tepat untuk mengatasinya.

1. Kompres dengan Air Sejuk

Salah satu cara untuk mengatasi kulit yang terbakar karena sinar matahari atau sunburn, adalah mengompres dengan air dingin. Kamu bisa mengompres area kulit yang terbakar dengan handuk atau kain lembut yang telah dibasahi air es.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan es yang telah dibungkus dengan handuk atau kain untuk mengompres area yang terbakar. Hal yang perlu diperhatikan adalah jangan menempelkan es batu secara langsung ke area kulit yang terbakar.

2. Jangan Memecah Lepuhan Kulit

Lepuhan yang muncul pada kulit sebaiknya tidak dipecahkan karena akan memperlambat proses penyembuhan sunburn. Namun, jika tanpa sengaja lepuhan tersebut pecah kamu bisa membersihkannya dengan air bersih dan sabun. Biarkan luka mengering, setelah mengering kamu bisa mengoleskan salep antiobiotik pada area kulit tersebut.

3. Oleskan Pelembap

Setelah beberapa hari, maka area kulit yang terbakar akan mengelupas. Ketika kulit telah mengelupas, kamu bisa oleskan pelembap pada area kulit yang terbakar tersebut.

Kamu bisa pilih pelembap yang mengandung lidah buaya yang mampu melembapkan kulit dan memberikan sensasi dingin pada kulit.

4. Minum Obat Antinyeri

Jika kamu merasakan kulit terasa nyeri akibat sunburn, maka kamu bisa mengkonsumsi ibuprofen atau paracetamol sebagai obat pereda nyeri. Dengan mengonsumsi obat-obatan tersebut maka dapat membantu mengatasi rasa tidak nyaman dan peradangan yang terjadi.

5. Banyak Minum Air Putih

Ketika kulit terbakar oleh sinar matahari, maka cairan dalam tubuh akan menguap karena tertarik ke permukaan kulit. Hal ini menjadi salah satu penyebab terjadinya dehidrasi. Konsumsilah air putih yang cukup agar tubuh tidak kekurangan cairan.

Itulah lima cara cepat dan tepat mengatasi kulit terbakar akibat sinar matahari atau biasa disebut sunburn. Mengalami kondisi sunburn tentu membuat kita merasa tak nyaman. Namun, gejala sunburn bisa berkurang dengan penanganan yang tepat dan juga cepat. Semoga bermanfaat.

Zulfah Ariyani