Banyak sekali alasan mengapa kamu memilih untuk menjomblo daripada harus terikat hubungan asmara dengan orang yang baru. Menjadi jomblo atau single tidaklah seburuk yang dikira kok. Ada banyak hal positif yang bisa kamu dapatkan dari hidup sendiri, tanpa adanya dampingan dari pasangan. Kamu jadi lebih banyak memiliki waktu untuk bersosialisasi dengan orang di sekitarmu, terutama keluarga, orang tua, dan juga teman.
Menjadi jomblo juga tidak salah, kok. Memilih sendiri tak selalu karena tidak ada yang cinta. Lebih dari itu, masih ada banyak alasan menjomblo yang tidak berkonotasi. Berikut ini 5 alasan orang betah menjomblo.
1. Nyaman sendiri
Bagi sebagian orang, kenyamanan merupakan hal yang sangatlah penting, sampai tidak bisa untuk diabaikan begitu saja. Kamu sangat nyaman dengan kesendirianmu, karena tidak harus menghabiskan energi untuk mendapatkan pasangan. Dengan mempunyai pasangan, mungkin kamu harus bisa merelakan sebagian waktumu untuk sendiri.
2. Tidak mau terkekang
Tidak sedikit orang yang merasakan kebebasannya terenggut ketika menjalin hubungan asmara dengan seseorang. Memang tidak bisa sepenuhnya disalahkan sih, ketika kamu yang telah terbiasa bebas untuk pergi ke manapun yang kamu suka, ingin bergaul dengan siapapun, mau berbuat apapun, tiba-tiba sekarang serasa ada yang memantau dan juga melarang-larang. Mungkin baawaanmu akan menjadi malas, ya.
3. Masih ada prioritas lain
Mungkin masih banyak hal yang lebih utama dan juga menjadi prioritas kamu saat ini, daripada untuk sekedar mencari pasangan. Misalnya kamu masih ingin berkarier, masih memiliki tugas kuiah, atau training pekerjaan. Tidak ada standar khusus kamu harus menikah di umur berapa, semua tergantung kepada keputusan masing-masing individu yang menjalani kehidupan ini.
4. Tidak mau waktunya terbagi
Mungkin kamu ingin menghabiskan waktumu yang berharga dengan sahabat, teman, dan juga keluarga. Karena kamu merasa merekalah yang selalu memberikan dukungannya, baik secara moril ataupun materil, kapanpun kamu butuhkan. Ketika kamu memiliki seorang pacar, akhirnya kamu harus membagi waktumu ke pacar juga. Kemungkinan besar yang terjadi ketika kamu memiliki pacar, kamu jadi tidak memiliki waktu lagi hanya untuk sekedar nongkrong bersama sahabat dan keluarga, apalagi jikapacarmu adalah orang yang posesif.
5. Gagal move on
Kisah percintaan di masa lalu yang terlalu indah ataupun terlalu sedih dan ternyata harus berakhir di tengah jalan, pasti akan mempengaruhi kemajuan untuk menjalin sebuah hubungan yang baru. Bayangan sang mantan kekasih yang masih membekas membuatmu merasa belum siap untuk membuka hati untuk orang lain, sehingga kamu memilih untuk tetap sediri dulu.
Itulah alasan orang betah menjomblo. Apakah kamu merasakannya juga?
Baca Juga
-
6 Inspirasi Baju Lamaran di Rumah, Cantik dan Pasti Berkesan!
-
6 Daftar Merek Es Krim Terfavorit di Indonesia, Kamu Wajib Tahu
-
7 Tips Memilih Venue untuk Menggelar Acara, Pertimbangkan Hal Ini
-
4 Mitos dan Fakta Seputar Keperawanan Wanita yang Wajib Kamu Ketahui
-
5 Manfaat Instagram untuk Bisnis, Maksimalkan Penjualanmu
Artikel Terkait
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
-
Kumpul Kebo Marak di Indonesia, Kasus Paling di Daerah Ini
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
15 Tahun Berjuang, Suami-Istri Ini Kalahkan Google dan Menang Rp 49 Triliun
-
Fit and Proper Test: Tes dan Penilaian Kompeks dalam Memilih Jodoh Ideal
Lifestyle
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
5 Ide Mix and Match Denim ala Mim Rattanawadee untuk Tampilan yang Trendi
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
-
3 Facial Foam untuk Redakan Jerawat Tanpa Bikin Iritasi, Harga Rp120 Ribuan
Terkini
-
Akal Sehat dalam Kecerdasan Buatan: Apa yang Dapat Belajar dari Manusia?
-
Perasaan Campur Aduk Kevin Diks setelah Debut Bersama Timnas Indonesia
-
Ulasan Novel Bintang Karya Tere Liye: Petualangan Raib dan Ali di Klan Bintang
-
Kembali Kolaborasi dengan Netflix, Zack Snyder Siap Garap Film Action
-
Ulasan Film The Lady In The Van, Wanita Misterius di Balik Van Tua