Memiliki hubungan asmara yang awet atau langgeng adalah impian semua orang, tetapi untuk mewujudkannya butuh usaha yang tidak mudah. Termasuk menghindari masalah-masalah yang bisa mempersingkat hubungan asmara, berikut ini adalah 4 hal sepele yang perlu kamu hindari kalau ingin hubungan asmaramu langgeng.
4 hal sepele yang bisa mempersingkat hubungan asmara.
1. Egois
Egois adalah salah satu hal yang kerap dianggap sepele, tapi bisa mempersingkat hubungan asmara. Jangankan pasangan, dalam kehidupan sehari-hari saja orang egois pasti tidak disukai.
Setiap meminta pada pasangan, coba pikirkan apakah permintaanmu itu terkesan egois atau tidak. Diskusikan setiap permasalahan dengannya dan jangan lupa untuk tetap menghargai pendapatnya.
2. Tidak Saling Menerima
Setiap manusia pasti punya kekurangan, bukan? Termasuk pasangan. Kalau kamu sudah menyadari bagaimana pasanganmu, cobalah untuk memahaminya, mengertilah bahwa sifat aslinya seperti itu. Minta juga ia untuk memahamimu dengan segala kekuranganmu.
Pasangan yang tidak mau menerima kekurangan pasangannya akan banyak menimbulkan konflik dalam hubungan. Oleh karena itu, memahami dan menerima pasangan harus diterapkan bahkan sejak awal menjalin hubungan asmara.
3. Konflik Keuangan
Hal sepele yang bisa mempersingkat hubungan asmara berikutnya, yakni konflik keuangan. Ada sebagian pasangan yang terbuka tentang masalah keuangan, maksudnya mereka tidak saling perhitungan, apabila ada salah satu yang kekurangan yang lain akan membantu.
Namun, kalau hubunganmu seperti ini kamu juga perlu berhati-hati. Karena urusan keuangan sangat sensitif, ada salah paham sedikit saja bisa menimbulkan masalah. Jadi, terbuka perihal keuangan memang tidak salah, tetapi usahakan untuk tetap pada batasnya.
4. Bersikap Tak Biasa pada Lawan Jenis
Bersikap dengan lawan jenis saat kita sudah memiliki pasangan adalah salah satu hal yang perlu diperhatikan. Artinya, jangan sampai sikap kita terlalu berlebihan dan menimbulkan masalah.
Mungkin saja pasanganmu cemburu, atau bahkan sikapmu menjebak dirimu sendiri ke dalam cinta segitiga yang harusnya tidak terjadi. Akrab dan bersikap baik pada siapa saja memang sangat perlu, tetapi harus tetap pada batasannya jika itu dengan lawan jenis.
Itulah 4 hal sepele yang bisa mempersingkat hubungan asmara, memang semua tergantung pada pasangan itu sendiri. Namun juga perlu berhati-hati dengan masalah di atas yang notabenenya sering ditemui di kehidupan sehari-hari.
Tag
Baca Juga
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
Artikel Terkait
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
-
Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
-
Lisa Mariana Ngaku Cuma Hubungan Intim dengan Ridwan Kamil, Tapi Bukan Berarti Masih Perawan
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
-
Beda dari yang Lain, Malam Pertama Jessica Jane Malah Bikin Ketawa
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern