Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Mutami Matul Istiqomah
Ilustrasi pesta pernikahan.[Pexels/Melike Benli]

Menikah adalah sebuah prosesi yang dilakukan sekali seumur hidup. Banyak orang memimpikan pesta pernikahan yang mewah, namun sebenarnya dalam pernikahan yang paling penting adalah kata sah.

Ketika kamu dan pasangan lebih memilih menyimpan uang untuk biaya hidup kalian ke depan ketimbang untuk membuat pesta pernikahan yang mewah juga tak mengapa, tidak ada yang salah. 

Nyatanya, kehidupan yang akan kamu dan pasangan jalani lebih membutuhkan kesiapan secara finansial yang memadai. Memang pilihan yang bijak jika kamu tidak menghabiskan uang yang kamu tabung hanya untuk berpesta selama satu hari. 

Nah, berikut ini adalah 5 tips menghemat biaya pernikahan

1. Akad di KUA

Akad langsung di KUA (Kantor Urusan Agama) merupakan salah satu tips untuk menghemat biaya pernikahan. Sebab, menikah di KUA tidak membutuhkan biaya sepeser pun. Selama hari yang kamu pilih bukanlah akhir pekan. 

Mungkin kamu dan pasangan hanya membutuhkan biaya untuk sewa kendaraan menuju KUA. Kalau ada keluarga atau teman yang mau meminjamkan kendaraannya, itu akan jauh lebih hemat. 

2. Pilih paketan rias pengantin

Memilih rias pengantin yang sudah lengkap dengan sewa gaun, pasang tenda dan sound system juga bisa membantumu untuk berhemat. Sebab, jika mencari satu persatu dan seluruhnya dalam keadaan terpisah, biasanya akan membutuhkan biaya yang lebih mahal. 

Memilah rias pengantin juga harus membutuhkan survei, tidak boleh dadakan. Dan yang lebih penting, usahakan untuk mencarinya sendiri, akan lebih baik jika sudah berlangganan make up disana. 

Sebab, banyak orang yang merasa kecewa di hari spesialnya karena memilih jasa rias pengantin yang salah, sebagian yang lain karena dipilihkan orang lain. Jadi, pastikan untuk survei dan memastikannya sendiri agar tidak menyesal di kemudian hari.

3. Tidak pesta, hanya syukuran pernikahan

Tidak menggelar pesta tidak mempengaruhi kesakralan pernikahan. Kembali lagi, semua itu adalah pilihan masing-masing pengantin. 

Untuk menggantikan pesta yang ditiadakan, maka biasanya akan diadakan tasyakuran pernikahan yang dihadiri oleh keluarga maupun kerabat dekat. 

Tasyakuran ini biasanya diisi oleh doa bersama dan makan-makan. Hal ini tentu akan sangat menghemat pengeluaran karena tidak perlu menyewa tenda, biaya prasmanan, dekor, dan lain-lain. 

4. Pakai satu kostum

Tentu hal yang biasa ketika kita melihat pengantin bergonta-ganti kostum yang digunakan. Hal tersebut tentunya dilakukan untuk memperindah foto yang diambil. 

Namun, memakai satu kostum dalam seharian berpesta juga tidak masalah, bukan hal yang salah. Memakai satu kostum, misalnya baju akad atau justru memilih kostum formal tidak akan mengurangi keindahan pernikahan. 

5. Membatasi undangan

Sebelum pandemi, sebenarnya setiap orang tentu menginginkan undangan yang banyak. Tapi setelah pandemi seperti sekarang ini, tamu undangan sudah harus dibatasi. 

Hal yang sebenarnya dilakukan untuk mencegah penularan penyakit ini, justru memberikan dampak kepada pengeluaran yang semakin sedikit. Semakin sedikit tamu yang diundang , semakin sedikit biaya yang dikeluarkan. 

Nah, itulah 5 tips menghemat Biaya u resepsi pernikahan. Semoga bermanfaat!

Mutami Matul Istiqomah