Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Dream Praire
ilustrasi lebaran (Pexels.com/ Rodnae Production)

Memasuki bulan Ramadhan, di toko-toko sudah terasa aura kegiatan Ramadhan dan persiapan lebaran. Salah satu yang marak terlihat adalah parcel-parcel cantik yang terpajang dengan berbagai ukuran dan bentuk.

Semua tampak menarik dan menimbulkan keinginan untuk membelinya sebagai bingkisan kepada keluarga, kerabat atau teman.

Selain membeli parcel yang sudah jadi, sebenarnya kamu juga bisa membuatnya sendiri. Kalau membeli parcel mempunyai kelebihan kamu tak perlu repot membuatnya, membuat parcel sendiri juga ada kelebihannya, loh.

Berikut 4 keuntungan membuat parcel Lebaran sendiri:

1. Bebas Menentukan Anggaran

ilustrasi membuat anggaran (Pexels.com/ Karolina Grabowska)

Kamu bisa membuat parcel dengan biaya sesuai yang kamu alokasikan. Kamu tidak terpatok pada harga  sebagaimana parcel yang dijual di toko.  Kamu bebas akan membuat parcel dengan biaya tinggi atau rendah. Besarannya bisa kamu sesuaikan dengan kemampuan dompetmu.

2. Leluasa Berkreasi

ilustrasi berkreasi (Pexels.com/ Any Lane)

Membuat tampilan parcel menjadi cantik tentu butuh kreativitas, kamu bisa berkreasi sesukamu untuk mewujudkan sebuah parcel dengan bentuk sesuai konsep yang kamu pilih sendiri. Manfaatkan video tutorial-tutorial yang di internet untuk melatih ketrampilan kamu dan juga memancing ide.

3. Isi Parcel Sesuai Pilihan

ilustrasi kue isi parcel lebaran (Pexel.com/ Fox)

Kamu bisa memilih apa saja yang akan menjadi parcel. Isinya pun bisa kamu tentukan sesuai tema. Mulai dari jenis barang sampai kemasannya bisa menjadi pertimbangan agar parcel kamu tampil menawan dan isinya bermanfaat bagi si penerima.

4. Bersifat Personal

ilustrasi suasana lebaran (Pexels.com/ Mentatdgt)

Kamu bisa menyesuaikan isi parcel dan cara mengemasnya sesuai dengan karakter penerima. Kamu dapat menambahkan sentuhan personal dengan menyisipkan satu benda yang akan membuat penerima merasa spesial.

Kamu juga bisa memilih warna yang menjadi kesukaan si penerima. Ini menandakan kalau kamu mempunyai kepedulian dan perhatian  terhadap di penerima.

Nah, itulah 4 keuntungan membuat parcel lebaran sendiri. Tentu saja semua tergantung situasi dan kondisimu, ya. Jika kamu tak terlalu menyukai urusan berkreasi dengan parcel dan apalagi bagi kamu yang tak punya banyak waktu, tidak perlu memaksakan diri untuk membuat parcel sendiri.

Jika anggaranmu terbatas, kamu bisa memilih parcel yang lebih ekonomis. Yang terpenting adalah niat dan makna pemberiannya. Jika kamu memberi dengan ikhlas dan disertai senyuman, si penerima pasti akan merasa bahagia, bagitu juga kamu.

Dream Praire