Saat seorang wanita merasa dongkol sampai marah kepada pria, maka perasaannya akan sulit untuk diatur. Emosi yang membelit pikiran dan juga hati acapkali membuat bingung dan juga salah dalam mengambil keputusan, misalnya dengan gegabah mengakhiri hubungan begitu saja.
Padahal, seharusnya banyak sekali hal yang perlu dipertimbangkan ketika kamu ingin mengakhiri sebuah hubungan dengan pasanganmu. Apalagi pasanganmu termasuk pria yang baik serta mempunyai sifat yang elok untuk dipertahankan.
Berikut ini 5 ciri pria yang tidak boleh kamu lepaskan:
1. Lugas
Walaupun kadangkala seorang pria yang nampak cuek lebih terlihat menantang bagi sebagian kaum wanita untuk bisa menaklukkannya, tetapi sebenarnya seorang pria yang tidak boleh terlepas darimu adalah yang melakukan kebalikannya. Seorang pria yang baik dapat menghargaimu ketika kamu sedang bercerita. Karena pria yang tidak lugas akan kesulitan dalam menarik perhatian seorang wanita.
2. Dewasa
Bertambahnya usia seseorang bukanlah sebuah jaminan dia akan menjadi dewasa. Seseorang dapat disebut dewasa ketika dia dapat menjaga dirinya sendiri serta mampu untuk tetap bersikap tenang kala dihadapkan dengan permasalahan.
Seorang pria yang dewasa juga pasti mengerti apa itu arti dari kemandirian dan juga menghargai apa yang telah dimilikinya. Dia mengetahui bagaimana caranya mengatur dirinya sendiri, mulai dari keuangan, waktu sampai jadwal kegiatannya sehari-hari.
3. Sikap positif
Salah satu ciri pria yang tidak boleh sampai kamu lepaskan ialah dia yang selalu memiliki sikap positif. Dengan sikap positif yang dimilikinya maka dia akan menjalani sebuah kehidupan dengan tentram dan juga merasa bahagia berbaur dengan orang di sekelilingnya.
Seorang pria yang memiliki sikap positif akan dengan mudah untuk tersenyum, ramah dan juga mampu untuk menebarkan energi positifnya kepada orang-orang yang ada di dekatnya. Dia juga mampu untuk melihat sisi kebaikan dan melepaskan segala sisi buruk dari segala sesuatu yang menerjangnya.
4. Setia
Sebuah kesetiaan acapkali menjadi sebuah karakter utama di dalam reminder setiap kaum wanita. Bahkan hal tersebut dapat menjadi sesuatu yang sangat penting dan juga tidak dapat tergantikan oleh apapun juga. Oleh karena itu, apabila pasanganmu adalah orang yang setia dan juga tidak pernah terlibat dalam sebuah perselingkuhan, maka sebaiknya kamu pertahankan dia. Tetapi, kamu juga harus memastikannya supaya hal tersebut tidak dia lakukan di masa mendatang.
5. Gentleman
Seorang pria yang gentle merupakan dia yang selalu bersikap hormat, sopan, perhatian dan juga selalu mengamati apapun yang dibutuhkan oleh seorang wanita. Misalnya memberikan mantelnya untuk kamu kenakan ketika kamu sedang kedinginan, menarikkan kursi untuk kamu tempati, berjalan di sisi jalan mobil dan lain sebagainya. Apabila pria yang tengah mendekatimu mempunyai karakter seperti ini, maka kamu harus berpikir ulang untuk melepaskannya.
Itulah tadi beberapa ciri pria yang tidak boleh kamu lepaskan. Apabila pasanganmu memiliki semua ciri di atas, maka pikirkanlah berulang kali ketika kamu ingin melepaskannya. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
6 Inspirasi Baju Lamaran di Rumah, Cantik dan Pasti Berkesan!
-
6 Daftar Merek Es Krim Terfavorit di Indonesia, Kamu Wajib Tahu
-
7 Tips Memilih Venue untuk Menggelar Acara, Pertimbangkan Hal Ini
-
4 Mitos dan Fakta Seputar Keperawanan Wanita yang Wajib Kamu Ketahui
-
5 Manfaat Instagram untuk Bisnis, Maksimalkan Penjualanmu
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Serum Resveratrol Kaya Antioksidan Atasi Dark Spot dan Kerutan di Wajah
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Baterai 6000 mAh di Awal 2026, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
-
4 Padu Padan OOTD Layering Monokrom ala Felix Stray Kids yang Wajib Ditiru!
-
4 Rekomendasi Sampo Pelurus Rambut, Jadi Lebih Halus dan Mudah Diatur
-
Motorola Kenalkan Razr Fold di Consumer Electronics Show 2026, HP Lipat Layar Lega 8,09 Inci
Terkini
-
Hantu Tanpa Wajah Meregang Nyawa
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Choi Woo Shik dan Gong Seung Yeon Akan Bintangi Film Baru, Number One
-
Film Musuh Dalam Selimut: Kisah Perselingkuhan dari Orang Terdekat
-
Film Die My Love: Menghadirkan Drama tentang Depresi yang Brutal!