Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Zulfah Ariyani
Ilustrasi berbuka puasa. (Freepik/odua)

Bulan Ramadan merupakan bulan yang sangat dirindukan kedatangannya oleh umat muslim. Selain karena pahala yang akan dilipatgandakan, di bulan Ramadan juga banyak kegiatan spesial yang hanya ada di bulan Ramadan.

Fenomena ataupun kegiatan tersebut tak akan kamu temukan di bulan Ramadan. Hal ini yang membuat Ramadan memiliki kesan tersendiri dan terasa sangat spesial. Lalu apa saja keseruan khas bulan Ramadan? Yuk simak ulasannya.

Berikut 5 keseruan khas bulan Ramadan.

1. Berburu Takjil

Banyaknya penjual takjil ikut meramaikan kedatangan bulan Ramadan. Kamu akan menemukan banyak penjual yang menyajikan hidangan berbuka puasa, mulai dari gorengan, kue basah, ataupun minuman yang menyegarkan. Hal yang paling seru adalah saat berburu takjil. Kamu bisa memilih menu buka puasa dan takjil yang kamu inginkan. Namun, jangan sampai kalap ya, tetap atur pengeluaran sesuai anggaran.

2. Banyaknya Buah Kurma

Hal selanjutnya yang hanya ada di bulan Ramadan adalah banyaknya buah kurma yang dijual. Meskipun pada hari biasanya ada juga penjual kurma, tetapi di bulan Ramadan hampir setiap tempat banyak yang menjual kurma. Mulai dari pasar tradisional hingha supermarket. Jenis kurma yang dijual pun beragam dengan harga yang bervariasi.

3. Ngabuburit

Kegiatan khas yang dilaksanakan hanya di bulan Ramadan adalah ngabuburit. Ngabuburit dapay diartikan dengan menghabiskan waktu untuk menanti waktu berbuka puasa. Ngabuburit biasanya dilakukan dengan berkeliling kota atau melakukan kegiatan positif yang lain. Jika kamu ingin ngabuburit-mu bermanfaat, kamu bisa mencoba mengikuti kajian di masjid sambil menunggu waktu berbuka. Selain dapat mempererat silaturahmi kamu juga akan mendapatkan pengetahuan tentang ilmu agama.

4. Shalat Tarawih

Kegiatan selanjutnya yang hanya ada di bulan Ramadan adalah shalat Tarawih. Shalat Tarawih biasanya dilakukan secara berjamaah di masjid atau mushala. Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini kamu bisa mengikuti shalat Tarawih secara berjamaah tanpa adanya pembatasan. Jadi makin seru kan?

5. Undangan Buka Bersama

Hal terakhir yang hanya ada di bulan Ramadan adalah banyaknya undangan buka bersama melalui grup WA. Biasanya momen buka bersama tersebut dijadikan juga momen reuni bersama teman lama. Tak ada salahnya kamu menghadiri undangan tersebut. Kamu bisa reuni dan bernostalgia dengan teman semasa sekolah yang tentunya akan memberikan kebahagiaan tersendiri.

Kesempatan dapat bertemu kembali dengan bulan Ramadan harus bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. Kamu boleh antusias mengikuti semua kegiatan tersebut, namun tetap utamakan ibadah ya!

Zulfah Ariyani