Membandingkan diri sendiri dengan orang lain menjadi sebuah kebiasaan yang sering dilakukan oleh sebagian orang. Hal itu dikarenakan orang lain dilihat lebih baik dan lebih berprestasi dibandingkan diri kita sendiri.
Hal itu membuat kita merasa rendah dan tak mampu menjadi yang terbaik. Karena itu, membandingkan diri sendiri dengan orang lain seharusnya tidak terjadi.
Kita harus memaknai bahwa membanding-bandingkan diri sendiri tersebut hanya membawa dampak buruk. Berikut 3 (tiga) dampak buruk dari membandingkan diri sendiri dengan orang lain.
1. Kamu akan putus asa
Dampak buruk yang pertama adalah kamu akan putus asa. Kita harus mengetahui bahwa ketika kita suka membanding-bandingkan diri sendiri dan orang lain maka itu sangatlah merugikanmu. Kamu akan putus asa karena tidak mampu bersaing dengan orang lain.
Hal tersebut akan memperburuk keadaanmu dan tentunya kamu akan dirugikan. Sebab itu, alangkah baiknya tidak membandingkan dirimu dengan orang lain.
2. Kamu akan hilang kepercayaan diri
Dampak buruk kedua adalah kamu akan hilang kepercayaan diri. Orang yang membandingkan dirinya dengan orang lain maka dia akan kehilangan kepercayaan diri. Dia merasa kalah, merasa bodoh dan tak berguna.
Sebab itu, kamu jangan pernah membandingkan dirimu dengan orang lain. Alangkah baiknya kamu harus menjadi orang yang lebih percaya diri pada diri sendiri dibandingkan sibuk memikirkan orang lain.
3. Stres berat
Dampak buruk yang terakhir dan lebih ekstrim adalah kamu stres berat. Tak disangka bila kamu terlalu memikirkan kesuksesan orang lain, keahlian dan kekayaan orang lain maka kamu akan stres berat.
Kamu tak bisa membandingkan dirimu dengan orang lain sebab semua sudah diatur oleh Sang Kuasa. Paling penting setiap orang mau untuk bergerak dan bekerja saja, itu sudah sangat baik. Karena itu, jangan lelah untuk berusaha. Jalankan setiap pekerjaanmu dengan baik.
Dengan adanya 3 dampak buruk tersebut, tentu akan membantu kamu untuk tidak lagi membandingkan dirimu dengan orang lain. Lakukan saja apa yang kamu bisa, semoga itu akan membantu menjadi yang lebih baik ke depannya.
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
5 Ide Mix and Match Denim ala Mim Rattanawadee untuk Tampilan yang Trendi
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
Terkini
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda Belum Pernah Menang?