Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Oktavia Ningrum
Ilustrasi bumi (pexels.com)

Trending tagar #LetTheEarthBreath telah mencapai lebih dari 1,7 juta tweet pada Jumat, 15 April 2022, pukul 08.30 WIB. Hal ini berkaitan dengan aksi protes para ilmuwan pada 6 April 2022. Ilmuwan NASA, Peter Kalmus dan ilmuwan lainnya menangis saat menyuarakan peringatan iklim global dan ditangkap di Los Angeles. Videonya menyebar di sosial media dan menjadi viral setelah dibagikan jutaan kali. 

Untuk itu, lakukan 10 hal sederhana ini untuk membantu menyelamatkan bumi kita!

1. Hapus E-Mail

Tahukah kamu? Tumpukan E-Mail di Gadget kita menghasilkan emisi karbon yang menyebabkan pemanasan global. Bantu mengurangi emisi karbon ke atmosfer dengan menghapus pesan E-Mail. Untuk cara yang lebih praktis, gunakan laptop/komputer untuk menghalus ribuan pesan sekaligus. Jangan lupa bersihkan draft sampah juga!

2. Buang Sampah pada Tempatnya

Nyatanya, masih banyak lho, orang yang belum punya kesadaran diri membuang sampah di tempat sampah. Kalian bisa membantu memungut dan memasukkannya ke dalam tong sampah dan juga mengingatkan orang tersebut!

3. Cabut Kabel Saat Tidak Digunakan

Nah, lebih diperhatikan lagi ya tentang kebiasaan buruk satu ini! Mencabut kabel charger laptop, HP, rice cooker, blender, dan lain-lain bisa membantu bumi kita menghemat sumber energi agar tidak cepat habis. Jangan lupa juga matikan lampu saat tidak diperlukan. Bayangkan, karena terus dikeruk, bumi akan semakin rusak dan sumber energi menjadi langka atau bahkan habis!

4. Tutup Pintu dan Jendela Saat Menyalakan AC

Bantu mengurangi degradasi lapisan ozon di atmosfer yuk. Contoh hal-hal yang bisa kita lakukan adalah kesadaran menutup pintu dan jendela saat pemakaian AC, tidak menyemprot parfum di ruangan terbuka, menutup pintu kulkas secepatnya, dan mengurangi pembakaran terbuka di luar ruangan. Nah dengan melindungi ozon, pemanasan global dapat diminimalisir serta dampak UV tidak semakin parah.

5. Kurangi Penggunaan Plastik Sekali Pakai

Seperti yang kita tahu, plastik sulit diurai. Banyak sekali dampak buruk plastik pada alam raya ini. Oleh karena itu, hendaknya kita mengurangi penggunaan plastik sekali pakai atau kresek, guys! Salah satunya dengan berbelanja menggunakan totebag. Tolak ketika penjual memasukkan belanjaanmu ke plastik, dan sodorkan tasmu untuk mengurangi limbah plastik.

6. Tidak Membeli Baju Terlalu Sering

Industri fashion salah 1 penyumbang terbesar limbah produksi di bumi ini. Bayangkan, jika setiap bulan setiap orang membeli baju atau outfit baru, pabrik akan memproduksi lebih banyak baju, sekaligus menghasilkan limbah industri fashion yang jauh lebih banyak. Ingat juga pada baju-baju yang tak terpakai dan hanya dipakai beberapa kali saja? Ke mana mereka dibuang dan bagaimana cara mengolah sampahnya?

7. Ganti HP Minimal 5 Tahun Sekali

Jika kamu punya kebiasaan berganti HP tiap keluar produk terbaru atau tiap tahun, maka tolong hentikan kegitan itu sekarang. Barang elektronik menjadi barang yang sulit untuk diolah kembali. Bahkan untuk mengolah limbahnya pun, tetap menimbulkan efek buruk bagi pencemaran udara. Teknologi memang berkembang sangat pesat, tapi 5 tahun dengan HP yang sama tidak akan membuatmu ketinggalan zaman. Aplikasi bisa diperbarui, dan banyak fitur upgrade untuk memaksimalkan penggunaan ponsel. Intinya teknologi bukan tentang seberapa canggih barangmu, tapi secanggih apa otakmu menggunakan teknologi tersebut!

8. Hemat Air

Sekitar 71% bagian bumi kita adalah air. Namun hanya sekitar 3% air tawar yang bisa kita gunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Karena penyulingan air tidak semua orang bisa dan juga tidak mudah, mari sadar diri untuk tidak boros air. Air adalah sumber hidup kita, jika bukan kita yang melestarikannya, siapa lagi yang akan peduli?

9. Menanam Pohon

Pohon-pohon telah membantu menyerap CO2 yang kita hasilkan, bahkan mereka menyediakan Oksigen untuk kebutuhan bernapas dan hidup kita. Nah, pohon apa yang sudah kamu tanam untuk kebutuhan pernapasan pribadi? Masak iya satu aja kamu gak mau nyumbang?

Nah jika kesulitan merawatnya, kamu bisa menyumbang bibit pohon pada aktivis pencinta alam. Seperti wanadri, mapala, sispala, dan gerakan konservasi lainnya.

10. Hemat Penggunaan Kertas

Pohon juga telah menyumbang persediaan kertas yang kita gunakan sehari-hari. Berapa banyak pohon yang telah dikorbankan untuk kertas yang kita sia-siakan penggunaannya? Nah kita bisa mulai dengan lebih sering memakai E-Book, memaksimalkan penggunaan kertas buram, print bolak-balik, dan memisahkan sampah kertas dari sampah lainnya untuk diolah.

Mulai hari ini mari kita jaga bumi kita. Jika tidak sekarang, maka bumi akan hancur lebih dulu sebelum kita memulainya.Bila tidak dapat membuatnya lebih baik, maka setidaknya jangan merusak! Let's Save The Earth, guys! Salam lestari!

Oktavia Ningrum