Putus cinta merupakan fase yang umum dialami pasangan yang menjalin asmara. Namun, enggak semua keputusan untuk pisah dilakukan dengan pertimbangan matang. Itu sebabnya, enggak sedikit orang yang kemudian menyesal sudah putus dengan mantan. Lalu, hal-hal apa saja yang bisa bikin kamu menyesal telah putus dengan mantan? Berikut 5 hal yang bisa bikin kamu menyesal sudah putus dengan mantan.
1. Terlalu cepat memutuskan untuk pisah
Namanya hubungan asmara pasti tak lepas dari masalah. Sayangnya, terkadang kamu enggak sabaran. Ketika mengalami konflik dengan pasangan sudah pengin putus aja.
Hal inilah yang kerap bikin kamu menyesal. Hatimu jadi bertanya-tanya, jika dulu bisa lebih sabar sedikit saja, apakah kalian saat ini masih bersama dan bahagia?
2. Kamu tak tahu pasti penyebab putus
Penyesalan bisa pula timbul akibat kamu dan pasangan merasa ‘belum selesai’. Ada banyak hal rancu yang seharusnya bisa diluruskan sehingga kamu jadi tahu sebenarnya persoalan apa, sih, yang bikin hubungan asmara kalian gagal.
3. Dia adalah teman baikmu
Ini bisa terjadi ketika kamu menjalin hubungan asmara dengan sahabat sendiri. Ketika ternyata jalinan cinta kalian gagal, rasa-rasanya sulit untuk mengembalikan persahabatan layaknya dulu sebelum menjejaki hubungan asmara.
Hal inilah yang kemudian bikin kamu menyesal putus. Andaikan hubungan asmara kalian tetap terjalin, kamu enggak mesti kehilangan teman baik.
4. Sikap egois
Penyesalan juga dapat disebabkan kamu sadar bila penyebab hubungan kalian gagal akibat sikap egois yang kamu miliki. Keegoisan itulah yang bikin mantan jadi enggak nyaman sehingga memutuskan untuk berpisah. Padahal, kamu tahu sebenarnya dia merupakan pasangan yang baik.
5. Kekhawatiran untuk memulai hubungan baru
Ada rasa khawatir bila memulai hubungan yang baru apakah nantinya bisa bertemu dengan sosok sebaik mantan. Hal inilah yang bikin kamu menyesal kenapa di hubungan kemarin enggak berjuang lebih supaya jalinan cinta kalian bisa terselamatkan.
Itu dia beberapa hal yang bisa membuatmu menyesal sudah putus dari mantan. Sebelum mengambil tindakan tertentu, misalnya mengajak mantan balikan, ada baiknya kamu mempertimbangkan kembali. Jangan sampai karena terburu-buru ingin balikan, akhirnya berujung pada kegagalan asmara lagi.
Baca Juga
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
Artikel Terkait
-
Kejutkan Penggemar, Lee Dong Hwi dan Jung Ho Yeon Konfirmasi Putus Usai 9 Tahun Pacaran
-
Menyesali Pilihan Hidup di Masa Lalu dalam Novel The Book of Two Ways
-
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Barisan Mantan Luna Maya, Blak-blakan Ngaku Pernah Selingkuh karena Bosan
Lifestyle
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
-
4 Varian Peel Off Mask dari FAV Beauty, Ampuh Atasi Jerawat hingga Penuaan
-
Psikologi Komunikasi, Kunci Sukses dalam Berinteraksi
Terkini
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah