Gaslighting merupakan sikap manipulasi yang termasuk dalam ciri hubungan asmara toksik. Bila terus dibiarkan bisa berbahaya bagi kondisi mental. Terus di-gaslighting dapat membuatmu meragukan diri sendiri serta mempertanyakan kewarasan yang kamu miliki. Jadi, memang pelaku gaslighting ini jahat banget. Supaya kamu tidak terus-menerus jadi korban gaslighting, ada baiknya ketahui lima tanda kalau pasanganmu sudah melakukan gaslighting terhadapmu.
1. Gemar berbohong
Salah satu perilaku tidak sehat yang mestinya menjadi ‘lampu merah’ bagi hubungan asmara, adalah kebiasaan berbohong. Hal ini pun dilakukan oleh pelaku gaslighting. Kebohongannya pun bertahap. Pada awalnya hal-hal sepele. Tiap kali kamu mengonfrontasi selalu disangkal. Lama-lama, dia pun berani berbohong hal besar, dan karena kamu sudah terlalu sering disangkal, kamu pun jadi lebih memercayai omongannya, dan meragukan diri sendiri.
2. Mengeksploitasi kelemahanmu
Hal selanjutnya yang dapat menjadi ciri kalau kamu korban gaslighting, adalah pasangan sering mengeksploitasi kelemahanmu. Misalnya, sering mengkritik bentuk tubuhmu yang kemudian bikin kamu merasa rendah diri.
Perilakunya ini merupakan upaya demi mengontrol dirimu, sehingga ia merasa berada di atas angin dalam hubungan. Kamu dibuat mesti bersyukur karena sudah ada dia yang mau menjadi pasanganmu.
3. Sering memberikan janji manis
Apakah pasangan sering berkata A tapi malah bertindak B? Atau sering banget mengucapkan janji-janji manis yang tidak pernah ditepati? Sikap demikian juga bisa jadi pertanda gaslighting, lho.
4. Membuatmu membenci orang-orang terdekat
Hal selanjutnya yang kerap dilakukan oleh gaslighter adalah dengan mengasingkanmu dari orang-orang terdekat. Cara itu dilakukan dengan membuatmu membenci mereka. Ada saja hal-hal negatif yang dilontarkan sehingga kamu jadi berpandangan negatif terhadap teman atau keluarga.
5. Membuat orang terdekatmu lebih memihak padanya
Waspadalah dengan pasangan yang ketika bersama orang lain baiknya bukan main, tapi ketika sudah berdua saja denganmu baru kelihatan perilaku aslinya yang buruk. Kalau sudah muncul tanda ini sebaiknya jangan berlama-lama lagi menjalin hubungan dengannya.
Cara ini juga kerap dilakukan oleh gaslighter supaya kamu terasing dari lingkaran terdekatmu. Akibat sikapnya yang bermuka dua, ketika kamu mengeluhkan sikap buruknya, malah kamu yang dituduh macam-macam oleh teman atau keluargamu sendiri.
Itulah lima tanda kalau pasanganmu sudah melakukan gaslighting terhadapmu. Gimana, apakah ada ciri-ciri di atas pada pasanganmu? Kalau iya, dia sudah melakukan gaslighting, lho, dan terus menjalin dengan orang seperti ini bisa berbahaya bagi kesehatan mental. Jadi, waspadalah!
Baca Juga
- 
                      
              Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
 - 
                      
              Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
 - 
                      
              Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
 - 
                      
              Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
 - 
                      
              Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
 
Artikel Terkait
Lifestyle
- 
                      
              4 Milky Toner dengan Ekstrak Beras, Rahasia Wajah Auto Cerah dan Kenyal!
 - 
                      
              Suka Traveling? Ini Rekomendasi Catokan Portable Biar Rambut Tetap Badai
 - 
                      
              4 Soothing Gel Berbahan Mugwort untuk Redakan Iritasi dan Cegah Jerawat
 - 
                      
              4 Brand Lip Gloss Terbaik untuk Two-Toned Lips di Kulit Sawo Matang
 - 
                      
              4 Sunscreen dengan Hydrating Booster untuk Kulit Kering dan Rentan Iritasi
 
Terkini
- 
           
                            
                    
              Mamaku Hebat: Keteguhan Seorang Ibu di Tengah Keterbatasan
 - 
           
                            
                    
              Jebakan Flexing! Ketika Bahasa Ilmiah Cuma Jadi Aksesori Pamer Kepintaran
 - 
           
                            
                    
              Sahabat Dekat, Adipati Dolken Sampaikan Dukungan Moril untuk Onad
 - 
           
                            
                    
              Diduga Selingkuh di Pinterest, Fans Raisa Geruduk Instagram Hamish Daud
 - 
           
                            
                    
              Tidak Hadir di Persidangan, Gugatan Cerai Raisa Terancam Ditolak Pengadilan