Banyak yang mengatakan kalau pekerjaan itu susah banget mendapatkannya. Kenyataannya gak selalu demikian, lho. Ada kalanya susah mendapat pekerjaan disebabkan sikap diri sendiri.
Lalu, alasan apa saja yang bisa membuatmu jadi susah mendapat pekerjaan? Untuk mengetahuinya, mari simak pembahasan berikut ini!
1. Belum benar-benar niat untuk bekerja
Hal pertama yang bisa jadi alasan kenapa kamu susah mendapat pekerjaan, yakni niatmu belum kuat banget. Tanpa sadar, kamu masih ingin santai-santai dulu. Makanya, usahamu untuk mendapatkan pekerjaan pun jadi setengah-setengah.
Di antaranya cepat banget menyerah. Baru mengirimkan satu dua lowongan sudah putus asa karena tak kunjung mendapat panggilan. Padahal, kalau terus berusaha pastilah kesempatan mendapatkan pekerjaan yang diinginkan sangatlah besar.
2. Pikiran negatif
Apa yang kamu pikirkan akan menentukan tindakan. Itulah kenapa mindset selalu dibahas dalam topik mengenai karier ataupun pengembangan diri. Karena memang faktanya persoalan cara pandang ini sangat berkaitan erat dengan apa yang kamu lakukan.
Pikiran negatif akan mendorong tindakan negatif pula. Misalnya, kamu jadi sering mengeluh. Belum dipanggil-panggil wawancara sudah menyalahkan sana-sini, bukannya sibuk berusaha terus.
3. Gak memiliki skill yang memadai
Setiap perusahaan pasti mensyaratkan kemampuan tertentu bagi karyawan yang melamar. Itulah kenapa sebelum lulus sekolah atau kuliah ada baiknya cari tahu dari jauh-jauh hari skill apa saja yang dibutuhkan untuk posisi yang kamu incar. Dengan demikian, kamu jadi memiliki waktu untuk belajar dan menguasainya.
Gak bisa dimungkiri, persoalan skill ini kerap jadi penghalang kamu mendapatkan pekerjaan yang diinginkan. Yang mesti kamu lakukan, teruslah belajar supaya kamu bisa memiliki skill tersebut. Jangan menyerah, ya!
4. Kurang gercep
Bisa pula penyebab hingga saat ini kamu belum juga mendapat pekerjaan karena kamu kurang tanggap. Ketika ada info bukannya buru-buru mencari tahu mengenai info posisi tersebut sehingga bisa langsung melamar, malah nunggu nanti-nanti. Akhirnya keburu gigit jari ketika sudah ada orang lain yang mengisi.
Itu dia beberapa penyebab kenapa kamu susah mendapat pekerjaan. Semoga dengan uraian tadi bisa jadi bahan evaluasi diri, ya!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Serum Korea Glutathione, Bikin Wajah Glowing Merata dan Cegah Flek Hitam!
-
Pemilik Anabul Wajib Tahu! 10 Kesalahan Ini Bikin Hewan Peliharaanmu Menderita
-
4 Calming Sunscreen Cica untuk Menenangkan Kulit Iritasi Akibat Jerawat
-
Stop Boros Beli Makan Siang! Ini Panduan Meal Prep Anti-Ribet buat Anak Kantoran
-
Bukan Cuma Soal Uang atau Jabatan: Apa Sih Sebenarnya Bahagia Itu?
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
-
Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya
-
Bantah Operasi Plastik, tapi Amanda Manopo Kepingin Coba usai Melahirkan?