Anak kos pasti pernah merasakan cara mengatur keuangan untuk menekan pengeluaran agar tidak boros. Keperluan yang beragam sekaligus gaya hidup anak kos juga mempengaruhi banyaknya pengeluaran, loh!
Hidup hemat perlu diterapkan oleh semua orang khususnya orang yang memilih untuk nge-kos. Hal ini bertujuan apabila ada sesuatu yang tidak diinginkan terjadi, maka anak kos masih memiliki uang yang bisa digunakan.
Apabila kamu merasa boros atau tidak sadar tiba-tiba uangmu habis dengan cepat, rupanya kamu perlu membaca tips hidup hemat anak kos berikut ini!
1. Pisahkan antara uang kebutuhan pokok, kuliah, dan uang darurat
Memisahkan uang ini perlu dilakukan supaya kamu bisa meminimalisir pengeluaran dan membeli kebutuhan pokok secukupnya. Hal ini juga berguna supaya kamu punya batasan untuk mengeluarkan uang. Tidak perlu memisahkan uang tersebut ke rekening yang berbeda, kamu cukup tulis dan pantau terus pengeluaranmu.
2. Batasi makan di luar dan sering nongkrong
Setiap mahasiswa pasti merasa senang bisa nongkrong di cafe bersama teman-temannya. Hal ini boleh saja dilakukan asal jangan sering. Kamu juga harus mengerti kondisi ekonomimu yang berbeda dengan temanmu.
3. Kurangi foya-foya dan simpan uangmu untuk ditabung
Apabila kamu semasa sekolah bisa membeli sesuatu yang kamu inginkan tanpa memikirkan uang, rupanya kalau nge-kos kamu harus stop kebiasaan buruk itu. Kurangi foya-foya dan mulailah berhemat supaya uangmu bisa ditabung.
4. Jangan selalu meng-iya-kan ajakan teman untuk melakukan kegiatan yang banyak mengeluarkan uang
Kamu juga harus bisa mengatur jadwal kegiatan dan pengeluaran kamu. Kamu boleh saja meng-iya-kan ajakan teman untuk main bareng. Tapi apabila terlalu sering juga akan berdampak buruk bagi finansialmu.
5. Beli barang yang berkualitas dan pahami perbedaan antara kebutuhan atau keinginan
Selama nge-kos kamu perlu membeli barang yang berkualitas agar bisa digunakan dalam jangka panjang. Kamu harus bisa membedakan antara keinginan atau kebutuhan dalam hidupmu. Jangan sampai kamu terlena untuk memenuhi segala keinginan yang bertujuan untuk kesenangan semata.
Nah, itu dia 5 tips hidup hemat yang bisa diterapkan untuk anak kos. Dengan menerapkan kelima poin tersebut kamu akan lebih mudah untuk menabung dan uangmu bisa digunakan untuk sesuatu yang lebih penting atau bermanfaat.
Baca Juga
-
4 Dampak Negatif Kecanduan Aplikasi Kencan, Awas Gampang Overthinking!
-
Jangan Lakukan 5 Hal Ini saat Menolak Memberi Pinjaman Uang ke Teman
-
Jangan Lakukan 5 Hal ini Saat Menginap di Rumah Orang Lain
-
5 Etika saat Menghubungi Orang Lain, Jangan Asal Telepon!
-
5 Dampak Negatif akibat Sering Mencontek, Bisa Merugikan Diri Sendiri!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam
-
4 Serum Actosome Retinol Atasi Tekstur Kulit dan Garis Halus Tanpa Iritasi
-
4 Rice Cooker Digital Multifungsi dengan Fitur Lengkap untuk Sehari-hari
-
4 Ide Daily Outfit ala Bae Suzy yang Simpel tapi Tetap Kece Buat Nongkrong!
-
5 Look Kantor Fresh dan Rapi ala Lee Jun Hyuk
Terkini
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
-
Belajar Tentang Cinta dan Penerimaan Lewat 'Can This Love Be Translated?'