Sifat tidak enakan sampai saat ini merupakan salah satu permasalahan yang sering dialami oleh sebagian besar orang. Berawal dari sifat tidak enakan ini, muncul berbagai macam masalah lain seperti sering dimanfaatkan oleh orang lain, merasa tertekan karena tidak bisa menolak, serta jadi tidak bisa melakukan prioritas hidup kita.
Mungkin kita perlu mencari tahu bagaimana caranya menghilangkan sifat gak enakan ini. Beberapa tips berikut mungkin bisa membantu untuk menjadi pribadi yang lebih tegas dan bisa menolak jika memang tidak memungkinkan untuk kita terima.
1. Buat batasan yang jelas
Tips pertama adalah buat batasan yang jelas. Kita harus mencari tahu sejauh mana batasan yang kita punya. Sekuat apa kita bisa berusaha untuk membantu orang lain, sejauh mana aktivitas kita sehari-hari, kapan saatnya kita bisa membantu orang, dan kapan kita harus fokus pada prioritas kita sendiri.
Batasan yang kita buat akan membantu kita memilah waktu dan kondisi yang tepat untuk membantu orang lain. Tidak mungkin selamanya kita hanya membantu orang lain tanpa memperhatikan prioritas kita sendiri.
2. Buat tujuan dan prioritas
Hal paling utama yang harus dilakukan adalah membuat tujuan, goals, dan prioritas hidup kita sendiri. Rumuskan semuanya dengan jelas beserta cara untuk meraihnya. Setelah semuanya sudah jelas, kita jadi bisa menentukan apakah memiliki waktutuj luang atau waktu tertentu yang dapat digunakan untuk membantu orang lain.
Tujuan dan prioritas yang telah kita buat bisa kita jadikan pegangan sebelum mempertimbangkan apakah akan membantu orang lain atau tidak.
3. Belajar menerima respons negatif
Perasaan atau sifat gak enakan biasanya lahir karena kita takut gagal atau takut ditolak oleh orang lain. Kita harusnya sadar bahwa tidak semua masalah harus kita selesaikan, tidak semua orang bisa kita bantu. Terkadang, tidak ada salahnya jika kita lebih memilih untuk fokus pada diri sendiri terlebih dahulu.
Kekecewaan dari orang yang meminta tolong pada kita mungkin tidak bisa kita hindari. Namun, juga harus sadar pasti mereka paham bahwa bukan maksud kita untuk tidak ingin membantu, tetapi memang kondisi dan keadaan yang tidak memungkinkan untuk membantu mereka.
4. Belajar komunikasi asertif
Secara sederhana, kita harus bisa belajar mengungkapkan apa yang kita mau dan kita pikirkan dengan tegas, sopan, dan tetap menghargai orang lain. Jika kita memang tidak bisa membantu orang lain, maka sampaikan dengan jelas, tegas, tetapi tetap menghargai orang tersebut.
Itulah empat tips yang bisa kamu terapkan untuk menghilangkan sifat tidak enakan ketika dimintai bantuan oleh orang lain. Ingat, tidak semua permintaan tolong orang lain harus kita terima, perhatikan juga diri sendiri dan kebutuhan pribadi.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Clay Mask Stick Solusi Praktis Bikin Wajah Cerah, Harga Mulai Rp36 Ribu!
-
Kamera Laptop Nggak Nyala? Ini Cara Gampang Biar Muka Muncul Lagi di Layar!
-
4 Mix and Match Stylish ala J STAYC, Buat yang Mau Tampil Effortless
-
4 Daily Look ala Hyeri yang Modis dan Nyaman, Pas untuk Segala Aktivitas
-
4 Exfoliating Toner Glycolic Acid Atasi Bruntusan dan Tekstur Kulit Kasar
Terkini
-
Mengajak Kemball Membaca Diri, Kawruh Jadi Payung untuk Tubuh Biennale Jogja 18
-
Sampah Mikro di Laut Jawa Mengancam Nelayan dan Ekosistem Pesisir
-
Aturan Cuma Buat Rakyat? Menggugat Hak Istimewa Rombongan Pejabat di Jalan Raya
-
Ulasan Film Superman 2025: Keren, Emosional, dan Bikin Nostalgia!
-
Erick Thohir Sebut Sinergi PSSI dan PT LIB Bukan Hanya Formalitas, Mengapa?