Di antara tugas orangtua adalah membenarkan perilaku anak yang keliru, agar kelak ia dapat mengetahui mana yang benar dan salah. Namun, terkadang nasihat yang sudah diberikan ke anak susah sekali nempel. Malah seringnya ia membantah.
Agar anak mau menurut dengan wejangan yang diberikan ayah bunda, berikut akan diulas beberapa tips menasihati anak supaya didengarkan olehnya seperti dilansir dari laman SehatQ. Penasaran? Mari kita simak ulasan di bawah ini, yuk!
1. Memberi nasihat secara langsung
Terkadang orangtua suka menegur atau memberi nasihat ke anak sambil lalu. Misalnya, ibu menegur anak sambil masak, atau ayah menegur si kecil sambil melakukan aktivitas lain. Mulai saat ini, cara tadi dihindari, ya.
Agar nasihat orangtua didengarkan, maka sampaikan secara langsung padanya dengan menjaga kontak mata. Dengan begitu, ia jadi benar-benar memperhatikan. Gak hanya itu, dengan menatap matanya si kecil pun mendapat pesan kalau yang disampaikan oleh orangtuanya ini serius.
2. Bahasakan menggunakan namanya
Hindari kata ”kamu” saat menasihati anak, dan ganti dengan memanggil namanya langsung. Hal itu akan jauh lebih dekat secara emosional dibanding menggunakan kata ganti “kamu”. Memanggil dengan namanya langsung juga jadi upaya untuk menarik atensinya agar si kecil benar-benar memperhatikan yang disampaikan orangtuanya.
3. Pilih waktu saat dia senggang
Hal selanjutnya yang penting diperhatikan, adalah kapan memberikan nasihat. Sebaiknya cari waktu yang lapang, misalnya saat dia santai. Hindari memberi wejangan padanya ketika sedang sibuk bermain. Nantinya perhatiannya terpecah. Nasihatmu hanya akan masuk kuping kanan, keluar kuping kiri.
4. Lakukan secara konsisten
Membangun kebiasaan memang tidaklah mudah. Tapi, dengan pengulangan maka pesan yang kamu sampaikan ke anak pasti nempel jadinya.
Maka dari itu, jangan putus asa, ya, kalau si kecil belum juga mengikuti nasihatmu. Terus ingatkan dan nasihati, tentu dengan cara yang baik. Kalau orangtua konsisten melakukannya, cepat atau lambat nasihat tersebut akan diikuti oleh anak.
5. Berikan reward
Kalau anak sudah berhasil melakukan apa yang kamu nasihatkan, berikan reward. Hadiah atau bentuk penghargaan ini gak selalu berbentuk materi, lho. Tapi, bisa dengan hal lain. Misalnya, pelukan setelah mengatakan padanya kalau kamu bangga si kecil berhasil memulai kebiasaan baik.
Itu dia beberapa tips menasihati anak yang efektif agar ia mau menurut. Lakukan dengan baik layaknya kamu ingin dinasihati, ya!
Baca Juga
-
4 Alasan Perempuan Cerdas Akan Berhati-hati saat Hendak Membuka Hati
-
4 Sikap yang Bisa Bikin Pasangan Selalu Setia, Anti Selingkuh!
-
3 Alasan Suami yang Selingkuh Tak Mau Cerai, Tetap Bersama Istri Sah!
-
3 Alasan Tidak Perlu Memikirkan Cemoohan Orang, Hidupmu akan Lebih Damai!
-
4 Alasan Pribadi yang Kuat Tidak Suka Dikasihani, Kamu Termasuk?
Artikel Terkait
-
Menumbuhkan Jiwa Kreatif pada Anak dalam Buku Stimulasi Kreativitas Anak
-
Ulasan Buku Menjadi Orangtua yang Mencintai dan Dicintai Anak
-
Kebiasaan Orangtua yang Bisa Merusak Mental Anak
-
Maia Estianty Belajar dari Pernikahan Pertama yang Kandas: Jangan Melawan Orangtua
-
Orangtua Tukang Selingkuh, Apa Aku Ditakdirkan Ikuti Jejak Mereka?
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'