Waktu adalah hal paling berharga yang dimiliki seseorang. Oleh karena itu. seseorang harus memanfaatkan waktunya sebaik mungkin. Membangun habit atau kebiasaan yang baik dapat membantu seseorang untuk menggunakan waktu dalam hidup mereka sebaik mungkin.
Sebaliknya, habit atau kebiasaan yang buruk dapat menghabiskan waktu yang berharga sehingga hari terasa berlalu dengan sia-sia.
Nah, apa saja sih sebenarnya kebiasaan-kebiasaan buruk yang tidak disadari ternyata membuang waktu berharga kita? Simak berikut ini.
1. Bermain Media Sosial
Saat bangun dari tidur di pagi hari, hal pertama yang kita lakukan biasanya adalah membuka sosial media. Tanpa sadar, saat kita menjelajahi sosial media, kita menjadi terlalu bersemangat sehingga terlalu larut didalamnya. Itulah mengapa saat bermain media sosial kita sering lupa dengan waktu.
Terlalu lama menatap ponsel dan menjelajahi sosial media ternyata menghambat tingkat produktivitas seseorang dan berujung membuang banyak waktu berharga. Bermain media sosial tentu bukan hal yang buruk, namun intensitasnya perlu diatur sedemikian rupa agar tidak merugikan kamu.
2. Menonton Serial Drama
Serial drama memiliki banyak sekali episode didalamnya. Berbeda dengan film, serial drama memiliki mode bersambung. Hal ini tentu saja dapat membuat seseorang kehilangan banyak waktu berharga. Pasalnya, serial drama biasanya memiliki cerita yang panjang dan berkesinambungan di setiap episodenya. Satu episode bisa menghabiskan sekitar 1 jam. Sedangkan, serial drama biasanya memiliki total 5-10 episode bahkan lebih.
Tentu saja hal ini dapat memicu seseorang menjadi tidak produktif dan berujung membuang waktu mereka untuk menghabiskan seluruh episode pada satu serial drama. Oleh karena itu, penting untuk kamu agar dapat mengontrol diri saat menonton serial drama.
3. Bermain Permainan Ponsel
Bermain merupakan salah satu aktivitas yang menyenangkan. Pasalnya, hal tersebut dapat menghibur seseorang. Apalagi dengan bermain permainan ponsel. Selain aksesnya yang mudah, kita tidak harus bersusah payah mencari orang lain untuk bermain bersama melainkan dapat bermain secara individu.
Bermain permainan ponsel tentu saja tidak dilarang. Namun, jika dilakukan secara berlebihan, itu dapat membuang waktumu yang berharga.
Bagaimana menurutmu?
Baca Juga
-
3 Cara Ini Dapat Membantu Menghemat Uang dengan Baik, Sudah Menerapkannya?
-
3 Kegiatan Seru yang Tanpa Sadar Menambah Pengetahuan, Pernah Melakukannya?
-
3 Kegiatan Ini Akan Membantumu Mengembangkan Critical Thinking
-
3 Aktivitas Bermanfaat yang Dapat Dilakukan Mahasiswa Saat Libur Panjang
-
3 Hal ini Dapat Membantu Kamu Mendapatkan Pekerjaan Meski CV Kosong
Artikel Terkait
-
Tren Media Sosial dan Fenomena Enggan Menikah di Kalangan Anak Muda
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Admin Gerindra Sering Balas Curhatan Galau Netizen, Viral Jawabannya yang Bikin Banyak Orang Mewek
-
Prihatin Nasib Pekerja Media Terancam PHK, Legislator NasDem Desak Komdigi Atur TikTok, FB, hingga Instagram
-
Scroll HP Tanpa Henti? Waspada, Kamu Mungkin Terkena Otak Popcorn!
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Tea Tree, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
Tampil Feminin saat Hangout dengan 4 Padu Padan Outfit Rok ala Beby Tsabina
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM