Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Dhelvin Agung
Ilustrasi wanita liburan. (pexels/Chermiti Mohamed)

Menikmati liburan memang tidak selalu diwajibkan bersama pasangan. Akan tetapi, terkadang hal ini memang dinilai kurang baik oleh orang lain. Padahal, banyak sekali alasan yang mendasari hal tersebut. Sehingga, kamu tidak sepatutnya memikirkan penilaian dari orang lain. Berikut 4 alasan mengapa kamu senang liburan sendiri walaupun memiliki pasangan.

1. Mencari Ketenangan

Ketika kamu merasa senang liburan sendiri. Tentu hal ini kamu lakukan sebab kamu ingin mencari ketenangan. Bukan hanya itu, kamu juga merasa walaupun memiliki pasangan, dalam momen liburan tidak wajib dilakukan bersamanya. Oleh karena itu, kamu menikmati waktu liburan sendiri. Dengan begitu, hati dan pikiran kamu menjadi tenang.

2. Menyadari Tidak Harus Selalu Bersama

Dalam menghabiskan waktu kamu bisa menyadari bahwa tidak harus selalu bersama pasangan, termasuk dalam hal liburan. Sebab, menikmati keseruan liburan juga bisa dilakukan secara sendiri. Dengan begitu, kamu juga bisa mengenal dan memahami diri sendiri lebih jauh. Oleh karena itu, walaupun kamu memiliki pasangan. Namun, kamu tidak selalu menggantung hal apapun pada dia. Bukan hanya itu, kamu juga selalu bisa membagi waktu. Sehingga, kamu bisa membedakan mana waktu untuk diri sendiri dan untuk pasangan.

3. Sibuk

Pasangan sering sibuk dengan urusannya sendiri, entah itu urusan pekerjaan atau keluarga. Sehingga, hal ini membuat kamu senang melakukan liburan sendiri. Bukan hanya itu, kamu juga memaklumi pasangan. Sebab, urusan pekerjaan atau keluarga juga sangat penting. Oleh karena itu, hal yang wajib kamu lakukan adalah menunggu pasangan memiliki waktu yang kosong untuk mengajaknya liburan bersama, yang tempatnya kamu dan pasangan sama-sama suka.

4. Tidak Menyukai Tempatnya

Alasan terakhir adalah mungkin saja pasangan tidak menyukai tempatnya. Sehingga, kamu menghabiskan waktu liburan di tempat tersebut secara sendiri. Hal yang kamu lakukan ini sangat baik. Sebab, kamu tidak memaksa pasangan harus selalu bisa menemani. Bukan hanya itu, hal yang kamu lakukan ini juga bentuk dari menghargai pasangan. Sebab, kamu tidak menuntut pasangan menyukai hal yang kamu sukai juga.

Itulah empat alasan mengapa kamu senang liburan sendiri walaupun memiliki pasangan. Oleh karena itu, jangan pernah merasa ragu melakukan apapun secara sendiri. Sebab, walaupun kamu memiliki pasangan, namun kamu tidak selalu diwajibkan menghabiskan waktu bersamanya.

Dhelvin Agung