Putus hubungan persahabatan merupakan hal yang menyakitkan. Hubungan persahabatan bisa berakhir disebabkan oleh banyak hal, di antaranya adalah karena komunikasi yang tidak terjalin baik, adanya kesalahpahaman dan konflik, serta karena perbedaan tujuan.
Meskipun menyakitkan, kamu harus bisa melalui hal ini dengan baik. Kamu tidak boleh untuk terus-menerus bersedih mengenai hal ini. Kamu harus move on. Di bawah ini adalah 5 cara untuk mengatasi kesedihan akibat putus hubungan persahabatan.
1. Kamu harus tahu bahwa orang akan datang dan pergi
Misalnya, kamu mengenal seseorang dengan baik dan kamu berhubungan baik dengannya, namun itu tidak berarti bahwa kamu akan bisa selamanya bersama dengan mereka. Orang akan datang dan pergi sesuai waktunya.
Orang datang di kehidupanmu dengan berbagai alasan. Terkadang, mereka datang ke kehidupanmu untuk memberimu banyak pelajaran hidup. Jadi, kamu harus tahu bahwa hal tersebut adalah bagian dari proses yang harus dilalui semua orang.
2. Kamu memerlukan waktu untuk bisa menyembuhkan luka yang kamu alami
Setelah mengalami putus hubungan persahabatan, kamu tidak harus menunjukkan bahwa kamu baik-baik saja. Kamu harus terima fakta bahwa kamu memang tidak sedang baik-baik saja. Waktu yang akan bekerja untuk menyembuhkan luka tersebut.
Intinya, kamu perlu waktu agar luka tersebut bisa sembuh dengan sendirinya.
3. Kamu bisa bersandar dengan orang terdekat dan sahabat yang kamu miliki
Meskipun kamu baru saja kehilangan sahabatmu, kamu tentu masih punya orang-orang terdekat yang akan selalu ada untukmu. Kamu bisa bersandar kepada mereka dan menceritakan kepada mereka mengenai apa yang ada dalam benakmu. Dengan begitu, kamu tidak akan merasa sendirian dan kamu akan merasa lega setelah berbagi cerita kepada mereka.
Kamu harus fokus pada apa yang masih kamu miliki, dibandingkan fokus pada apa yang hilang.
4. Kamu harus mencoba hal baru
Untuk mengatasi kesedihanmu, kamu bisa mulai untuk mencoba hal baru. Kamu bisa coba untuk menjalankan hobi yang selalu kamu ingin jalankan, kamu juga bisa mengikuti events yang menarik perhatianmu, atau kamu mungkin bisa mengikuti kursus-kursus tertentu. Dengan menjalani hal tersebut, maka kamu tidak akan larut dalam kesedihanmu.
5. Kamu perlu waktu untuk memahami dirimu sendiri
Setelah kehilangan sahabat, kamu tidak boleh menyalahkan dirimu. Semua terjadi bukan karena kesalahanmu. Kamu harus bisa menjalankan apa yang disebut dengan self-forgiveness. Sekarang adalah waktunya untuk bisa memahami lebih jauh mengenai dirimu sendiri, serta merefleksikan mengenai apa yang sesungguhnya kamu inginkan dari sebuah persahabatan.
Itu tadi adalah 5 cara mengatasi kesedihan akibat putus hubungan persahabatan. Ketahuilah bahwasanya orang akan datang dan pergi dalam hidup kita untuk memberikan pelajaran penting untuk kita.
Tag
Baca Juga
-
Kepada Media Denmark, Kevin Diks Ungkap Kesan Manis Debut di Timnas Indonesia
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
Thom Haye Ungkap Cerita Lucu di Balik Gol Pertama Marselino Lawan Arab
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Tak Turunkan Skuad Terbaik, Bisakah Timnas Indonesia Unjuk Gigi di Piala AFF 2024?
Artikel Terkait
-
Panduan Bikin SIM Online: Anti Ribet, Gak Perlu Antre!
-
Cuma 2 Menit! Cara Hapus Akun Google di HP Semua Merek dan Tipe
-
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
-
Cara Daftar Sekolah Sepak Bola STY Academy, SSB Milik Shin Tae-yong
-
Tata Cara Pencoblosan di TPS Pilkada 2024, Pemilih Wajib Tahu!
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
Terkini
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
-
Paylater dan Cicilan: Solusi atau Jalan Pintas Menuju Krisis?
-
Mengungkap Rahasia dan Ketegangan Rumah Tangga di Novel 'Imprisonment'
-
AFF Cup 2024: Hokky Caraka Berpeluang Jadi Striker Utama Timnas Indonesia?
-
Kisah Paladin yang Dibesarkan Mayat Hidup dalam Anime 'Saihate no Paladin'