Manusia memiliki karakteristik yang berbeda antara satu dengan yang lain. Adanya perbedaan ini membuat manusia secara sengaja atau tidak sengaja saling membuat lingkaran pertemanan atau yang disebut circle, dimana orang akan menemukan kenyamanan dan kecocokan dalam bergaul.
Namun tak jarang, ada orang merasa salah masuk circle karena ia berada di tempat baru atau belum menemukan teman yang satu frekuensi. Berteman dengan orang yang tidak satu frekuensi terkadang melelahkan. Terlebih kamu bukan tipe orang yang mudah berbaur. Ada 5 akibat apabila bergaul dengan orang yang tidak satu frekuensi dengan kamu.
1. Obrolan jadi enggak nyambung
Kalau sudah berkumpul bareng teman pastinya akan ngobrol banyak hal. Namun, kalau kamu berteman dengan orang yang tidak satu frekuensi maka obrolan pun terasa enggak nyambung. Kamu akan sulit menerima apa yang disampaikan oleh temanmu, begitu pula sebaliknya. Misalnya membahas masalah kegemaran, bisnis, pendidikan, dan lain sebagainya.
2. Punya selera humor yang berbeda
Akibat kamu berteman dengan orang yang tidak satu frekuensi salah satunya punya teman dengan selera humor yang berbeda . Kamu akan tertawa pada hal yang menurutmu lucu, sedangkan ia menganggapmu aneh karena menertawakan sesuatu yang biasa saja.
Begitu pula sebaliknya, kamu juga sulit menerima humornya karena memang seleranya berbeda. Selain itu, akan berpotensi salah paham yang bikin sakit hati kalau sampai salah ucap saat bercanda. Duh, makin enggak seru!
3. Merasa dikucilkan
Hal yang paling membosankan ketika berteman dengan orang yang tidak satu frekuensi ialah merasa dikucilkan. Misalnya teman-temanmu terlihat senang saling mengerti satu sama lain, sedangkan kamu tidak paham apa yang mereka bicarakan. Alhasil, kamu hanya diam saja sambil mendengarkan mereka ngobrol.
4. Merasa gelisah dan tidak nyaman
Apabila kamu terlalu lama berteman dengan teman yang tidak satu frekuensi dampaknya akan merasa gelisah dan tidak nyaman pada diri sendiri. Secara tidak langsung kamu telah berusaha merubah dirimu dan mengikuti alur berpikir mereka. Hal ini sangat menyiksamu dan lebih baik hentikan saja. Kenali diri sendiri, maka kamu akan menemukan teman yang satu frekuensi dimanapun kamu berada.
5. Akan terasa canggung
Seperti halnya obrolan yang tidak nyambung, kamu juga akan merasa canggung kalau berteman dengan orang-orang yang tidak satu frekuensi. Kamu jadi terkesan pendiam dan sulit berbaur.
Nah, itu dia 5 akibat apabila bergaul dengan orang yang tidak satu frekuensi denganmu. Enggak nyaman, bukan?
Tag
Baca Juga
-
4 Dampak Negatif Kecanduan Aplikasi Kencan, Awas Gampang Overthinking!
-
Jangan Lakukan 5 Hal Ini saat Menolak Memberi Pinjaman Uang ke Teman
-
Jangan Lakukan 5 Hal ini Saat Menginap di Rumah Orang Lain
-
5 Etika saat Menghubungi Orang Lain, Jangan Asal Telepon!
-
5 Dampak Negatif akibat Sering Mencontek, Bisa Merugikan Diri Sendiri!
Artikel Terkait
-
4 Cara agar Tidak Baper Berteman dengan Lawan Jenis, Memiliki Batasan!
-
4 Tanda Kamu Memiliki Kepribadian Ambivert, Mempunyai Empati Tinggi
-
5 Dampak Negatif Akibat Sering Gonta-Ganti Pacar, Bisa Dianggap Tak Setia
-
Perhatikan! Ini 5 Cara Mudah Mencairkan Suasana Canggung
-
5 Kebiasaan yang dapat Menambah Kecerdasanmu, Apa Saja?
Lifestyle
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh
-
4 Mix and Match Outfit ala Momo TWICE, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Playful dan Fresh, Intip 4 OOTD ala Iroha ILLIT yang Wajib Kamu Lirik
Terkini
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Garuda Calling 2025: Rizky Ridho Bertahan di Tengah Kepungan para Pemain Diaspora
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'