Saat mendapati pasangan berselingkuh, ada yang langsung memutuskan hubungan. Tapi, ada pula yang memberi kesempatan kedua dengan harapan pasangan tersebut bakal berubah jadi setia.
Sayangnya, terkadang harapan dan niatan baik tidak disambut dengan baik pula. Ada pula pasangan yang sudah diberi kesempatan kedua, atau ketiga, ternyata masih juga berselingkuh.
Nah, agar kamu gak membuang-buang waktu dengan pasangan yang tak layak diberi kesempatan kedua, sebaiknya kenali ciri pasangan yang akan kembali berselingkuh di kemudian hari. Mari disimak.
1. Tidak benar-benar merasa bersalah
Perhatikan pasangan yang berselingkuh ketika dia meminta maaf, apakah benar-benar tulus atau seperti gak rela harus mengakui kesalahannya? Pasangan yang benar-benar menyesali perbuatan selingkuh pastinya bisa terlihat dengan jelas ketika meminta maaf, yaitu tidak mencari-cari alasan atau pembenaran.
Berbeda dengan pasangan yang meminta maaf bukan karena merasa bersalah sudah selingkuh, tapi karena ketahuan. Biasanya pasangan seperti ini akan mencari pembenaran. Jadi, tetap minta maaf tapi kelihatan sekali bukan dari hati yang terdalam.
Orang seperti ini kemungkinan besar di kemudian hari akan melakukan perbuatannya lagi. Selalu ada alasan untuk membenarkan perilaku perselingkuhannya.
2. Benci saat tidak bersama pasangan
Orang yang menuntut selalu bersama pasangannya memiliki potensi besar melakukan perselingkuhan. Hal ini disebabkan dalam dirinya tidak memiliki rasa aman untuk sendiri, sehingga sangat bergantung pada pasangannya.
Maka dari itu, ketika bertemu orang lain yang dirasa bisa memenuhi kebutuhannya, ia bisa berselingkuh kembali. Itu sebabnya bila pasangan terlalu bergantung padamu, maka harus hati-hati karena hal demikian mencirikan kepribadian dan hubungan yang tidak sehat.
3. Sering flirting
Hati-hati dengan pasangan yang masih saja flirting kendati sudah diberi maaf karena telah berselingkuh sebelumnya. Flirting atau menggoda orang lain padahal sudah punya pasangan memang bisa mencirikan seseorang yang punya masalah besar dalam urusan kesetiaan.
Oleh sebab itu, pikir ulang seribu kali apabila hendak memaafkan atau memberi kesempatan kedua bagi pasangan yang punya hobi menggoda sana-sini. Kemungkinan besar nantinya akan berbuntut kecewa. Dia akan selingkuh lagi!
Hati-hati dengan pasangan yang punya ciri-ciri tadi, ya. Kebaikan hatimu untuk memberinya kesempatan kedua berpeluang besar berujung sia-sia.
Tag
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Hukum Pernikahan yang Dihasilkan dari Perselingkuhan menurut Islam, Apakah Sah?
-
Barisan Mantan Luna Maya, Blak-blakan Ngaku Pernah Selingkuh karena Bosan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
-
Paula Verhoeven Nangis vs Baim Wong Semringah usai Sidang Cerai: Lega Sudah Umbar Bukti Selingkuh?
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda
-
Dari Kafe hingga Mall! 4 Outfit Hangout ala Bua Nalinthip yang Mudah Ditiru
-
4 Tisu Penghapus Makeup yang Praktis dan Travel Friendly, Dijamin Bersih!
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Review Film Totally Killer: Mencari Pembunuh Berantai Ke Masa Lalu
-
Review Film Aftermath, saat Terjadi Penyanderaan di Jembatan Boston