Menjadi seorang jomblo kerap kali dipandang sebagai orang yang tidak laku karena tidak ada yang menyukainya. Mereka pun menilai si jomblo sebagai orang yang kesepian. Nah, dari situlah biasanya muncul perkara ada orang yang terjebak dalam cinta yang tidak bahagia hanya karena pada awalnya untuk mengisi kesepian saja.
Daripada mempunyai hubungan yang ujungnya menyakitkan, apa salahnya kamu menikmati masa-masa jomblomu saat ini? Lagipula jomblo bukan sesuatu hal yang buruk. Memiliki pasangan memang membuat hidup lebih indah. Tetapi, menjadi jomblo pun tidak membuat hidupmu menjadi tidak indah.
Jomblo memang lebih memilih menyendiri daripada menjalin hubungan dengan seseorang yang justru membuat stres setiap hari. Maka dari itu, berikut ini ada beberapa keuntungan yang membahagiakan ketika kamu menjadi jomblo.
1. Waktu adalah milikmu sendiri
Semasa jomblo, kamu hanya menghabiskan waktu untuk dirimu sendiri saja. Semua kamu yang memutuskan dan rencanakan. Apa yang kamu lakukan dalam menghabiskan waktumu pun tidak akan ada yang marah. Kamu pun tidak perlu membuang-buang waktu luang hanya untuk pasanganmu.
2. Melakukan kesenangan hanya sendiri
Mungkin cukup terdengar kasihan jika melakukan suatu kesenangan hanya seorang diri. Tapi, di situlah letak di mana dirimu dapat belajar menghargai hal-hal kecil. Hal yang menyenangkan lebih baik dinikmati sendirian.
3. Dapat istirahat dengan tenang
Cintailah dirimu sendiri. Bagaimanapun keadaannya, hanya kamulah yang dapat memahami dirimu sendiri. Ketika kamu jomblo, kamu dapat beristirahat dengan tenang tanpa adanya gangguan. Misalnya, kamu tidak perlu bertelepon dengan pasanganmu hingga larut malam.
4. Mandiri
Kalaupun mempunyai pasangan, kamu akan bergantung sepenuhnya dengan kekasihmu. Di saat senang maupun sedih kamu selalu membutuhkan sandaran kepadanya.
Jika tiba saatnya kamu putus dengannya, kamu akan kesulitan untuk mencari sandaran. Tidak seperti saat masa-masa berpacaran. Nah, menjadi jomblo tentunya harus mandiri. Apapun masalahnya, jomblo dapat mengatasinya dengan sendiri.
5. Tidak boros
Cinta memang menghabiskan uang. Uang untuk pergi jalan-jalan bersama, pergi makan bersama, dan memberi hadiah untuk pasangan. Namun si jomblo hanya menghabiskan uangnya untuk diri sendiri. Bahkan dia dapat menyisihkan keuangannya untuk ditabung.
6. Jarang stres
Setiap manusia pasti memiliki masalah dalam hidupnya yang membuat dirinya stres. Untukmu yang jomblo, mungkin kamu hanya stres dengan masalah hidup saja, tidak untuk masalah percintaan.
Ada waktunya kamu akan menemui pasangan hidup yang sejati. Jadi kamu tidak perlu takut apabila saat ini masih belum ada seseorang yang ingin bersamamu. Jomblo juga berhak bahagia.
Baca Juga
-
4 Sayuran Penambah Energi untuk Aktivitas Sehari-hari
-
4 Cara Tingkatkan Kualitas Hidup dengan Teori 'Delayed Gratification'
-
Catat! 7 Hal yang Harus Dijadikan Prioritas Agar Hidupmu Bahagia
-
Ampuh! Ini 7 Cara Memberitahu Seseorang Bahwa Dia Telah Menyakitimu
-
7 Cara Menjadikan Setiap Situasi sebagai Kesempatan untuk Bertumbuh, Yuk Semangat!
Artikel Terkait
-
Self Reward Sederhana: Menonton Idola, Baca Buku, dan Berburu Barang Lucu
-
Ria Ricis Melahirkan, Suami Bagikan Potret Pertama Bayi Cantik Mereka yang Bikin Penasaran
-
Simak! 3 Hal yang Perlu Kamu Ketahui agar Hidup Lebih Tenang dan Bahagia
-
Kemendes PDTT Dorong Pemerintah Daerah Berikan Reward Kepada Desa Mandiri
-
Ibunya Terpeleset dan Terbawa Arus, SA Meninggal Dunia Setelah Berusaha Menolong
Lifestyle
-
4 Soothing Cream Centella Asiatica untuk Redakan Iritasi dan Cegah Breakout
-
4 Pelembab setelah Eksfoliasi untuk Kulit Lembap dan Skin Barrier Sehat!
-
Resmikan Tempat Baru, Imperial Digital Printing Hadirkan Layanan Printing Next Level
-
Pure Matcha Memang Sehat, Tapi Tidak untuk Setiap Hari: Ini Alasannya
-
4 Moisturizer Lokal dengan Arbutin, Atasi Kulit Kusam dan Hiperpigmentasi!
Terkini
-
Bullying, Kasta Sosial, dan Anak Oknum dalam Manhwa Marked By King BS
-
Kesesatan Berpikir Generasi: Predikat Tak Harus Verba, Kenapa Kita Salah?
-
Aksi Nyata Sobat Bumi UNY, Wujud Kepedulian Mahasiswa untuk Desa dan Alam
-
Sea Games 2025: Tak Pasti Diperkuat Pemain Diaspora, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-23?
-
Rekap Hylo Open 2025 Day 3: Wakil Indonesia Mulai Berguguran, Sisa Lima!