Banyak sekali warna yang ada di kehidupan ini mulai dari merah, kuning, hijau, nila hingga ungu. Hampir setiap orang di dunia ini memiliki warna favorit. Namun, tahukah kamu bahwa masing-masing warna mempunyai arti tersendiri? Interpretasi warna serta kaitannya dengan kehidupan manusia banyak dijelaskan dalam sebuah konsep psikologi warna.
Yuk, cari tahu apa sih arti warna favorit kamu!
Psikologi warna merupakan sebuah teori yang digunakan untuk menjelaskan pengaruh warna terhadap suasana hati, perasaan, perilaku manusia dan emosi.
Persepsi manusia terhadap warna biasanya berbeda-beda, tetapi ada beberapa jenis warna yang mempunyai makna universal (umum) atau sama dengan kebanyakan orang.
Merangkum dari Epsikologi, Dosenpsikologi dan SehatQ, berikut ini makna warna yang wajib kamu ketahui:
1. Arti Warna Merah
Dalam psikologi warna, warna merah memiliki makna simbol keberanian, kekuatan, melambangkan kegembiraan serta memberikan gairah dan juga memberikan sebuah energi untuk melakukan sebuah tindakan.
Warna merah juga bisa diartikan sebagai sebuah kehidupan, yakni merah darah dan juga kehangatan. Sedangkan di dalam dunia kekuasaan, warna melambangkan sebuah kehebatan. Warna merah juga memiliki arti yang negatif, yaitu identik dengan kekerasan.
2. Arti Warna Hitam
Arti warna hitam merupakan kendali dan juga kekuatan sehingga seringkali diterjemahkan sebagai bentuk intimidasi, kewaspadaan, serta menjaga jarak. Dampak negatifnya ialah membuat orang menjadi segan atau takut untuk berkomunikasi dengan kamu.
Selain itu warna hitam juga memberikan sebuah kesan kemandirian, disiplin, kontrol diri dan ambisi. Hal ini juga yang menyebabkan banyak eksekutif muda dan juga wanita karier memilih untuk mengenakan setelan berwarna hitam di tempat kerja.
Dalam dunia psikologi marketing, warna hitam juga dikaitkan dengan kemewahan, kemisteriusan dan keberanian. Jadi tidak heran apabila banyak sekali logo brand terkemuka memilih warna hitam, seperti Nike, Gillette,Disney, Ralph Lauren, hingga pabrikan produk elektronik terkenal, Sony.
3. Arti Warna Hijau
Apakah kamu penggemar warna hijau? Nah, warna yang satu ini merupakan salah satu jenis warna yang mempunyai representatif dari alam. Dimana di dalamnya memiliki makna kesuburan, kesegaran dan juga kedamaian. Bukan hanya itu saja, warna hijau juga bisa dijadikan sebagai salah satu tanda kebosanan, kelemahan, ambisi dan juga sebuah rasa terperangkap.
4. Arti warna putih
Biasanya Warna putih selalu digambarkan dengan kesucian, kedamaian, kekosongan, dan juga kepolosan. Putih bisa melambangkan awal yang baru, serta memberikan sebuah efek yang membuat ruang terasa lebih luas dan besar. Tetapi, warna netral ini juga bisa menggambarkan sebuah perasaan yang dingin, hambar, dan juga steril. Ini juga dapat terasa begitu membosankan.
5. Arti Warna Biru
Umumnya warna biru ini memberi efek yang menenangkan dan juga dipercaya mampu untuk mengatasi insomnia, kecemasan, tekanan darah tinggi dan juga migraine. Didalam dunia bisnis warna biru ini kerap kali disebut sebagai warna corporate, hal tersebut dikarenakan hampir sebagian besar perusahaan menggunakan warna biru sebagai warna utamanya.
Warna biru juga mampu untuk memberikan sebuah kesan profesional dan juga kepercayaan. Biru dipercaya bisa membantu untuk merangsang kemampuan berkomunikasi, ekspresi artistic serta sebagai simbol kekuatan.
Nah, itulah tadi beberapa makna warna yang ada dalam kehidupan ini. Adakah salah satu warna favoritmu di atas?
Baca Juga
-
6 Rekomendasi Buku Bacaan yang Menginspirasi dan Mendidik
-
4 Keindahan Tersembunyi dalam Barang-Barang Vintage
-
Kurang Bergerak? Berikut Deretan Cara yang Membantumu Supaya Tidak Mager!
-
Spider-Man: Across the Spider-Verse, Petualangan Melintasi Dimensi
-
7 Tips Belanja Murah di Tempat Wisata untuk Liburan yang Hemat
Artikel Terkait
-
Jenis-Jenis Penyakit Mata dan Penanganannya, Jangan Remehkan Rasa Gatal!
-
Tes Kepribadian: Apa Potongan Daging Steak Favorit Anda? Cari Tahu Sifat Paling Menonjol
-
Aturan Penggunaan Lampu Strobo dan Kendaraan yang Boleh Memakainya
-
Tes Kepribadian: Ini Sepatu Kaca atau Cinderella? Jawabannya Ungkap Sifat Tersembunyi Alam Bawah Sadarmu
-
Rekomendasi 3 Warna Rambut yang Bagus untuk Wanita Kulit Sawo Matang, Cocok untuk Ngantor
Lifestyle
-
Akhirnya! KPop Demon Hunters 2 Dikonfirmasi Tayang pada 2029
-
4 Soothing Gel Aloe Vera untuk Efek Calming Akibat Sunburn, Mulai 15 Ribuan
-
Ikut-Ikutan atau Beneran Suka? Fenomena Bandwagon Effect di Gaya Hidup Kita
-
Jefri Nichol dan Ameera Khan Putus? Bukti Unfollow Hingga Hapus Foto Jadi Sorotan!
-
5 Lipstik Nude Purbasari Andalan untuk Tampil Cantik Natural Setiap Hari
Terkini
-
Sinopsis Those Days, Drama China yang Dibintangi Tong Yao dan Jiang Xin
-
Diterpa Isu Miring, Hamish Daud Akui Baru Pulih usai Operasi di Rumah Sakit
-
Bagikan Trailer Baru, Five Nights at Freddy's 2 Segera Rilis Desember 2025
-
Bahas Pembagian Harta dan Pengasuhan Anak, Hamish Daud: Tak Ada Perebutan
-
Citra Bisa Menipu, tapi Energi Tidak Pernah Bohong