Membangun hubungan asmara tapi justru malah terasa mengganggu? Hal itu tentu saja menjadi hal yang tidak menyenangkan, ya? Bagaimana yang diharapkan oleh banyak orang adalah hubungan asmara yang saling membahagiakan, namun merasa terganggu adalah sebuah rasa yang membuatmu tidak suka, bahkan tidak lagi nyaman.
Jadi, kamu perlu menyimak beberapa cara berpacaran yang membuat tidak nyaman seperti di bawah ini, agar kamu bisa memperbaiki hubungan asmaramu yang sedang berjalan atau untuk hubungan yang lebih baik di masa depan.
1. Minta kabar setiap waktu
Yang pertama adalah meminta kabar setiap waktu. Terus terang, kabar merupakan satu dari sekian hal yang sangat penting untuk menjaga sebuah hubungan asmara. Namun, kamu juga harus memahami bahwa dalam hidup, semua orang punya aktivitas dan kehidupannya sendiri.
Ditanya kabar setiap waktu bukan hal yang menyenangkan. Justru bisa membuat risih dan tidak betah, tidak lagi nyaman. Kalau kamu termasuk dari orang yang selalu meminta kabar, kamu harus berusaha untuk lebih terbuka dan percaya kepada pasangan. Sehingga baik kamu maupun pasangan bisa saling memahami dan menjaga perasaan satu sama lain.
2. Kemana-mana harus bareng
Meskipun berpacaran, tapi bukan alasan bagi kamu maupun pasangan untuk saling membuntuti satu sama lain. Kamu tidak perlu ikut ke semua tempat yang pasanganmu tuju, begitu juga dengannya. Apalagi sampai memaksa, tentu hal tersebut bukanlah perkara yang baik.
Ketika pasangan memang ingin berpergian dengan teman ataupun keluarganya, kamu harus memberinya waktu untuk menikmati perjalanan tersebut. Asalkan kamu sudah yakin bahwa dia tidak berbohong dan dia bisa diajak berkomunikasi dengan baik, tidak ada hal yang harus kamu curigai.
3. Apa-apa minta dibeliin
Minta untuk dibelikan kepada pasangan akan lebih baik jika tidak dilakukan. Hal tersebut membuat kita terkesan memanfaatkannya. Kamu harus membuktikan bahwa kamu bisa mendapatkan segala yang kamu mau sendirian, tanpa harus meminta.
Terlalu bergantung kepada pasangan juga akan membuat kamu merasakan banyak dampak yang buruk. Sehingga, kamu harus bertekad untuk bekerja keras dan mendapatkan semuanya sendiri.
4. Sama-sama egois
Ketika membangun hubungan dengan orang lain, kamu harus berusaha untuk mengurangi ego yang ada di dalam dirimu. Jangan sampai kamu dan pasangan saling bertarung dengan ego masing-masing.
Kalau kamu ataupun pasangan masih sama-sama egois, hubungan asmara yang terjalin hanya akan menjadi wahana untuk saling bertarung dan bersaing. Banyak hal sederhana yang akan menjadi penyebab pertengkaran, dan semua itu tidak akan ada habisnya.
Jadi, itu dia 4 sikap dalam berpacaran yang terasa mengganggu dan menyebalkan. Semoga kamu bisa menjauhi keempat hal tersebut agar hubungan asmara yang kamu jalani bisa bertahan.
Baca Juga
-
Jarang Disadari, 4 Pengaruh Silent Treatment dalam Hubungan Rumah Tangga!
-
Yoursay dan Suara Semakin Melegenda, Selalu Menjadi Rumah untuk Penulisnya
-
4 Tips Tetap Rukun dengan Pasangan Meskipun Beda Pilihan Capres di Pemilu 2024
-
Taman Cerdas Soekarno Hatta Jebres, Multifungsi dan Favoritnya Semua Kalangan
-
Cantiknya Pantai Teluk Penyu Cilacap, Indahnya Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
-
5 Gaya Liburan Medina Dina dan Gading Marten, Bakal Nikah Beda Agama?
-
4 Pacar dan Istri Pemain Keturunan Timnas Indonesia, Intip Juga Cewek Nathan Tjoe-A-On
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
Pacar Telepon Thom Haye Tengah Malam Kasih Kabar Buruk: Perasaan Saya Campur Aduk
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
Terkini
-
Lagu WayV 'High Five': Motivasi Terus Melangkah Walau Banyak Rintangan
-
PSSI Fokus Naturalisasi Ole Romeny, Proses Mauro Ziljstra Akan Ditunda?
-
Ulasan Film Bad Times at the El Royale: Konflik Menegangkan di Hotel Misterius
-
Jadi Desain Interior, Ini Peran Lee Se Young di Drama Korea Motel California
-
Ulasan Novel Beautiful Broken Love, Kisah Cinta setelah Kehilangan