Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Adira Putri Aliffa
Ilustrasi anak-anak muda (Pexels.com/Helena Lopes)

Peningkatan kualitas diri perlu dilakukan oleh semua anak muda di negeri ini. Seperti yang sudah diketahui bersama bahwa, peran pemuda sangat berpengaruh bagi masa depan bangsa. Maka dari itu, diperlukan adanya anak muda yang senantiasa ingin maju. Nah, untuk mengambil peran menjadi anak muda yang membawa perubahan baik bagi Indonesia, tentu kamu perlu banyak belajar untuk meningkatkan kemampuan akan banyak hal, khususnya soft skill. Peran soft skill sangatlah penting untuk pengembangan dirimu. Yuk jadikan 4 soft skill ini melekat dalam dirimu agar masa depanmu dan masa depan negeri ini lebih cerah! Simak sampai habis ya!

1. Berpikir Kritis

Kemampuan berpikir kritis sangat diperlukan untuk menyelesaikan berbagai permasalahan di kehidupan. Dengan kemahiran ini, kamu lebih bisa memandang suatu hal dari sudut yang berbeda-beda. Sudut pandangmu menjadi lebih luas, kamu bisa lebih analitis, dan berpikir sistematis. Kemahiran ini bisa membuatmu terhindar dari hoax yang di mana hal itu adalah musuh terbesar masyarakat. Kamu juga bisa melatih dirimu untuk melihat peluang dan kesempatan atas potensi yang kamu miliki. Berpikir kritis akan mendatangkan banyak keuntungan untukmu.

2. Memiliki Public Speaking Yang Baik

Selain tadi, public speaking yang baik juga perlu kamu tingkatkan. Entah itu di khalayak ramai atau antar personal. Dari kemampuan komunikasi yang baik itu kamu bisa menyerap informasi yang lebih luas, kamu bisa belajar cara pandang orang, kamu bisa melatih percaya diri, dan kamu bisa lebih berani.

3. Kemampuan Beradaptasi

Di dunia yang sangat dinamis, kamu perlu memiliki kemampuan adaptasi yang baik. Kemampuan untuk terus maju, berkembang, dan meningkatkan kualitas dirimu agar tidak tertinggal dan tergerus oleh arus zaman. Untuk beradaptasi, kamu perlu memiliki mental yang kuat, rasa ingin tahu yang tinggi, rasa ingin belajar, menjalani proses, dan sabar.

4. Manajemen Diri Yang Baik

Seiring dengan perubahan zaman, selain kamu perlu beradaptasi, kamu juga perlu memiliki manajemen diri yang baik. Tentu agar kamu tidak termakan oleh hal-hal negatif. Manajemen diri ini bisa terdiri dari manajemen waktu, manajemen keuangan, dan lain-lain. Intinya, kontrollah apa yang bisa kamu kontrol dalam dirimu. 

Nah itu dia tadi 4 soft skill yang perlu melekat dalam dirimu agar masa depanmu dan masa depan Indonesia menjadi lebih cerah. Semoga artikel ini bermanfaat ya. Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya!

Adira Putri Aliffa