Mengerjakan skripsi membutuhkan banyak waktu dan tenaga, bahkan dalam prosesnya pengerjaan skripsi membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Para mahasiswa yang tidak memiliki printer pribadi harus senantiasa mencetak naskah skripsinya di tempat rental.
Setiap kali bimbingan dan revisi para mahasiswa ini harus mencetak naskah skripsinya untuk diajukan kepada pembimbing. Hal ini yang membuat pengeluaran para mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi memerlukan biaya yang tidak sedikit. Belum lagi mereka harus mengeluarkan biaya extra untuk trasportasi ke tempat penelitian, memberikan bingkisan untuk tempat penelitian dan lain sebagainya.
Apabila skripsimu tak kunjung di ACC maka kamu akan terus mengeluarkan uang untuk mencetak naskah skripsimu. Dalam artikel ini kami akan membahas mengenai 5 kesalahan yang membuat skripsimu tidak kunjung mendapat ACC. Dengan memahami 5 kesalah ini semoga skripsimu lekas di ACC sehingga kamu akan lekas sidang dan melaksanakan wisuda.
Berikut merupakan 5 kesalahan yang membuat skripsimu tak kunjung di ACC:
1. Kebanyakan Typo
Dosen akan sangat jeli mengoreksi setiap tulisanmu, sehingga apabila kamu sering typo dalam penulisan kamu akan sulit mendapat ACC dari mereka. Dosen-dosen ini akan sangat paham mengenai masalah ini, kesalahan penulisan, peletakan tanda baca ini akan mempengaruhi kelanjaran dan keberlangsungan dalam cepat atau tidaknya proses pengerjaan skripsimu.
2. Sistematika Salah
Beberapa mahasiswa mengerjakan skripsi dengan semaunya, tidak menggunakan kaidah sistematika yang telah dibuat kampus. Sistematika yang acak-acakan akan membuatmu kesulitan mendapat ACC dari dosen pembimbing. Apabila kamu mengikuti sistematika yang telah ditentukan maka kamu akan mudah mendapat ACC dan melenggang dengan lancar.
3. Tidak Sesuai Buku Panduan
Setiap kampus memiliki buku panduan dalam proses pengerjaan skripsi, dalam buku ini akan dijelaskan bagaimana penomoran halaman, cara sitasi dan beberapa poin-poin penting dalam pengerjaan skripsi. Apabila kamu benar-benar memahami buku ini kamu akan lebih mudah mendapat ACC dari dosen.
4. Teori Tidak Mencakup Isi
Ada mahasiswa yang belum memahami teori yang harus ditulis dalam skripsinya. Para mahasiswa mengira teori yang di tulis dalam skripsinya adalah kumpulan dari pengertian. Padahal teori yang disajikan harus mencakup semua dan memiliki korelasi dengan isi skripsimu.
5. Rumusan Masalah dan Isi Tidak Nyambung
Pastikan rumusan masalahmu memiliki keterkaitan dengan isi, beberapa mahasiswa bahkan kebingungan dengan rumusan masalahnya. Padahal rumusan masalah adalah faktor penting dalam sebuah skripsi. Rumusan masalah adalah hal pokok dari penelitian, maka dari itu sebelum melangkah jauh dalam proses pengerjaan skripsimu pastikan rumusan masalahmu benar
Itulah kesalahan-kesalahan yang membuat skripsimu tak kunjung mendapat ACC. Semoga membantu.
Baca Juga
-
Diet Pisang: Cara Menurunkan Berat Badan Menyenangkan Ala Sumiko Watanabe
-
Wisata Alam Posong: Rekomendasi Liburan Keluarga yang Ciamik
-
4 Ide Kegiatan Idul Adha di Sekolah, No 4 Implementasi Kurikulum Merdeka
-
Konsumsi 5 Makanan Ini, Bisa Turunkan Kolesterol Saat Idul Adha
-
Sisca Kohl Hamil! Mom, Yuk Simak Tanda Kehamilan pada Minggu Pertama
Artikel Terkait
-
Selain Ijazah, Risman Sianipar Soroti Skripsi Jokowi yang Ternyata Berbeda dengan Teman Seangkatan
-
Jokowi Ternyata Wisuda Dulu Baru Serahkan Skripsi ke UGM, Roy Suryo: Itu kan Aneh
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Ratusan Dosen ASN Mundur: Salah Sistem atau Minimnya Persiapan Mental ASN Baru?
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
Lifestyle
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
Terkini
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert