Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Milawati Mila
Ilustrasi wanita sedih (unsplash.com/MohammadHosein Mohebbi)

Kebiasaan buruk hanya bisa menghambat sukses dan bikin hidup jadi stagnan, tapi juga dapat merusak kebahagiaan diri sendiri. Untuk itulah bila kamu ingin mendapat kebahagiaan sepenuhnya, maka kebiasaan buruk ini mesti dihilangkan.

Lalu, kebiasaan buruk apa saja yang dapat merusak kebahagiaan? Dikutip dari laman lollydaskal, ada beberapa kebiasaan buruk yang mesti kamu ubah jika ingin bahagia. Mari disimak.

1. Menunda apa yang menjadi tujuanmu

Sering kali yang menjadi penyebab kenapa kamu belum mendapat apa yang diinginkan bukan karena faktor eksternal, melainkan faktor dari diri sendiri. Salah satunya suka menunda. Untuk itu, mulai sekarang sebaiknya hilangkan kebiasaan menunda-nunda, dan belajarlah berani memulai. Tidak sempurna jauh lebih baik daripada tidak memulai apa-apa, lho.

2. Menjalani kehidupan yang biasa-biasa saja

Kebiasaan buruk selanjutnya penghambat kebahagiaan, yaitu menjalani kehidupan yang biasa-biasa saja. Kendati kamu merasakan sendiri tidak nyaman, tapi terlalu takut untuk keluar dari zona nyaman. Nyatanya, terkadang untuk mengubah keadaan itu hanya diperlukan usaha sedikit lebih dari biasanya, kok.

3. Menyabotase diri

Jujur saja ke diri sendiri, apakah selama ini kamu sudah bahagia dengan hidupmu saat ini? Kalau belum, artinya ada yang mesti dibenahi. Bisa jadi, selama ini kamu sering melakukan sabotase diri.

Contoh menyabotase diri, adalah meragukan kemampuan diri sendiri dan senantiasa berpikir negatif. Ini yang menyebabkan impianmu banyak, tapi gak ada yang terwujud. Mulai sekarang, coba lebih berpikir positif, ya.

4. Menghindari masalah

Setiap orang pasti pernah menghadapi masalah, dan tidak perlu malu untuk menghadapi. Masalah memang mestinya diatasi, bukan dihindari. Dari masalah itu kamu akan belajar untuk bertumbuh dan terus menjadi pribadi lebih baik.

5. Terlalu fokus pada kekurangan

Setiap orang pasti memiliki kekurangan, akan tetapi apakah kekurangan itu akan mendikte hidup atau tidak tergantung pada keputusan individu masing-masing. Jika ingin hidup bahagia, maka berlatihlah untuk memfokuskan diri pada kekuatan atau kelebihan yang kamu punya alih-alih selalu memikirkan berbagai kemampuan yang kamu gak miliki. Kebiasaan tersebut bikin mentalmu jatuh, lho.

Itu tadi beberapa kebiasaan buruk yang mesti kamu ubah atau hilangkan mulai sekarang. Agar hidup jadi bahagia!

Milawati Mila