Dunia digital sudah mendarah daging bagi orang-orang zaman sekarang, termasuk aplikasi yang dapat menghubungkan berbagai orang seperti media sosial. Kerap kali kita jumpai orang-orang lebih fokus pada ponselnya, ketika berkumpul sibuk foto dengan dalih agar ada postingan untuk media sosial.
Tanpa sadar hal-hal tersebut menjadi sangat lumrah, tetapi tak jarang orang-orang lelah dengan kebiasaan tersebut. Sekarang, sudah waktunya meminimalisir penggunaan media sosial.
Berikut 9 cara yang dapat kamu gunakan untuk mengurangi bermain media sosial.
1. Perbanyak bersosialisasi di kehidupan nyata
Disibukkannya kamu dengan dunia nyata akan membuat kamu lupa terhadap dunia maya. Semakin sering interaksi kamu dengan keluarga, teman, dan masyarakat akan semakin sering juga kamu berhenti mengecek ponsel. Bonusnya, hubungan kamu dan orang sekitar menjadi harmonis.
2. Cobalah bepergian tanpa membawa ponsel
Kamu tidak perlu jauh-jauh jika ingin pergi tanpa ponsel. Cobalah pergi ke alam bebas atau sekadar lari pagi tanpa membawa ponsel.
Tanpa ponsel, kamu akan menikmati waktu untuk diri sendiri. Kamu juga tidak akan banyak memotret dengan kamera ponsel untuk diunggah di media sosial. Dengan begitu, kamu benar-benar fokus pada apa yang kamu lakukan.
3. Bersihkan daftar teman di media sosial
Cara ini terbilang sulit karena kamu perlu memilah setiap teman di medsos, kamu juga perlu memastikan bahwa dia adalah kenalanmu di dunia nyata atau bukan, apakah dia memberikan manfaat bagimu atau tidak.
Akan tetapi, cara ini terbilang ampuh untuk mengurangi waktu kamu dalam bermain media sosial. Ketika beranda kamu dipenuhi dengan hal-hal yang dirasa kurang menarik, kamu akan berhenti membuka aplikasi tersebut.
4. Matikan notifikasi
Mau bekerja tetapi terdengar notifikasi, seketika itu juga kamu akan meraih ponsel tanpa peduli isi notifikasi itu dari siapa. Agar tidak seperti itu, yang pastinya dapat menghambat produktivitas kamu, maka kamu perlu mematikan notifikasi media sosial.
5. Berhenti memegang ponsel sebelum tidur, dan saat pagi hari
Salah satu dampak terlalu sering bermain media sosial adalah terganggunya waktu tidur. Untuk itu, kamu perlu mengurangi bermain ponsel sebelum tidur. Usahakan juga, jangan membuka ponsel di pagi hari sebelum sarapan. Dengan cara ini, kamu akan mengurangi kebiasaan mengecek medsos.
6. Jadikan membuka medsos sebagai hadiah
Kamu dapat mengaksesnya media sosial ketika kamu sudah mengerjakan sesuatu, itu adalah reward yang cukup membantu. Menggunakan cara ini, kamu bisa jadi orang yang selalu disiplin dan bertanggung jawab.
7. Mencari kegiatan lain
Dalam waktu 24 jam, kamu perlu melakukan sesuatu yang tidak kamu kerjakan kemarin agar hari ini terasa berbeda. Cobalah berbagai hal yang dapat membuat kamu lupa akan keberadaan ponsel, dan pastikan kamu melakukan kegiatan yang menyenangkan.
8. Batasi penggunaan media sosial
Kita sering lupa waktu bermain media sosial karena tidak pernah menentukan batas waktu. Kamu bisa menggunakan timer untuk membatasinya, kamu juga bisa membuat aplikasi medsos tidak bisa diakses saat batas waktunya habis.
9. Pahami alasan bermain media sosial
Tuliskan hal-hal yang biasanya kamu kerjakan setiap hari, lalu ukurlah seberapa jam dalam seminggu kamu menghabiskan waktu bermain medsos. Lalu, tanyakan pada diri sendiri alasan kamu bermain media sosial, apakah untuk pekerjaan, liburan, atau mengintip kehidupan orang?
Jika alasan kamu bermain media sosial kebanyakan negatif, segera berhenti dengan menghapus aplikasi yang menurut kamu tidak penting.
Di kelilingi oleh orang yang sering bermain media sosial tentunya akan membuat kamu sulit untuk menghentikan kebiasaan tersebut, tetapi jika niat kamu kuat, kamu pasti bisa. Mari, perkuat niat dan berjanji pada diri sendiri untuk menjadi pribadi yang lebih baik tanpa gangguan media sosial.
Baca Juga
-
6 Hal yang Perlu Dipertimbangkan sebelum Memilih Gap Year
-
7 Manfaat Minum Susu Sebelum Tidur, Dapat Melembapkan Kulit!
-
7 Hal yang Bisa Dilakukan agar Tetap Produktif Selama Gap year
-
6 Hal yang Perlu Kamu Perhatikan Sebelum Memilih Jurusan Kuliah
-
Ingin Mudah Cari Kerja? Kuasai 8 Soft Skill Ini Sebelum Melamar Pekerjaan
Artikel Terkait
-
Dibanderol Cuma 2 Jutaan Rupiah, Infinix Hot 12 Pro Bawa Spesifikasi Gahar
-
5 Hal yang Sebaiknya Tidak Kamu Umbar di Media Sosial, Jaga Ranah Privasi!
-
Viral Iwan Fals Nyanyi Aitakatta Bareng JKT48, Warganet: Jadi New Center Cocok Om
-
Ngakak! Bayi Ikut Lomba Merangkak, Langsung Bergerak saat Disodorkan Kartu ATM Ayahnya
-
Heboh Baliho Ajakan Pesta Miras Khusus Cewek di Kota Malang, Posisinya di Sebelah Baliho NU
Lifestyle
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!
-
4 Serum Probiotik, Solusi Rawat Skin Barrier Sehat dan Kulit Terhidrasi!
-
Motorola Edge 860 Pro: HP Flagship yang Siap Bikin Brand Lain Ketar-ketir
-
5 Inspirasi OOTD Traveling ala Sashfir yang Mudah Ditiru, Simpel dan Elegan
Terkini
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Pol Espargaro Komentari Performa Pecco Bagnaia: Dia Terlihat Tidak Nyaman
-
Menang Telak Lawan Arema, Performa Persija Jakarta Lampaui Ekspektasi