Tinggal bersama dengan mertua setelah menikah adalah keputusan yang diambil oleh sebagian pasangan. Tak mengapa, asalkan kamu dan pasangan saling merasa nyaman. Nyatanya, tinggal bersama dengan mertua tidak seburuk itu, kok. Tidak sedikit orang yang justru merasa betah dan bahagia ketika tinggal bersama dengan mertuanya.
Namun, tinggal dengan mertua juga bukan berarti membuat kamu lepas tangan dalam berbagai hal. Ingat, kamu juga sudah punya keluarga sendiri. Oleh sebab itu, beberapa hal di bawah ini merupakan tanggung jawab yang harus kamu penuhi ketika tinggal bersama dengan mertua.
1. Membantu pekerjaan mertua
Saling membantu adalah keuntungan pertama yang bisa kamu dapatkan saat tinggal bersama mertua. Tidak seperti tinggal di rumah sendiri di mana kamu akan mengerjakan segala sesuatunya seorang diri. Tinggal bersama mertua akan membuat kamu bisa berbagi banyak hal, salah satunya adalah perihal pekerjaan.
Misalnya ketika mertua membantu mengurus anakmu, kamu membantu mertua membersihkan rumah. Atau ketika orang tua membantu belanja di warung, kamu membantu mengolah makanannya. Semua yang dilakukan bersama-sama akan terasa lebih ringan dan menyenangkan.
2. Mandiri secara finansial
Meskipun tinggal bersama mertua, bukan berarti kamu bisa menggantungkan kebutuhan finansialmu kepada mereka. Kamu harus berusaha untuk mencukupi kebutuhanmu sendiri. Bahkan kalau bisa, harus sering berbagi dan membantu mertua.
Tinggal bersama dengan mertua bukan menjadi alasan agar kamu bergantung secara finansial. Ketika kamu memang bisa berhemat, maka tabung keuanganmu sehingga bisa menjadi manfaat di kemudian hari.
3. Mematuhi aturan rumah
Setiap rumah pasti punya aturan. Kamu harus berusaha memahami tentang peraturan yang mertuamu miliki. Sehingga kamu bisa menjadi penghuni rumah yang baik. Mungkin dalam beberapa hal, kamu keberatan dengan beberapa hal. Maka kamu harus menyampaikannya dengan baik.
Aturan yang ada di dalam rumah harus disepakati bersama-sama. Ketika kamu tidak sepakat, maka kamu punya hak untuk mengajukan perbandingan atau memberikan aturan lain yang lebih bersahabat. Dengan begitu baik kamu maupun mertua akan memiliki diskusi dan komunikasi yang baik.
4. Jaga nama baik
Ketika kamu tinggal bersama dengan mertua, maka dalam masyarakat kamu akan dikenal sebagai menantu x. Maka kamu harus berusaha menjaga nama baik keluarga dengan sebaik mungkin.
Dulu, mungkin kamu tidak peduli dengan itu. Namun kalau kamu terus tinggal bersama dengan mertua, maka kamu punya hak untuk menjaga nama baiknya. Perhatikan hal tersebut ketika sedang berbaur dengan masyarakat.
Jadi, itu dia 4 tanggung jawab yang kamu miliki saat tinggal bersama dengan mertua. Terapkan, ya!
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Kisah Norma Risma Versi Amerika, Suami Selingkuh dengan Mertua Hingga Punya 2 Anak
-
7 Tanaman Fengshui Pembawa Energi Positif, Rumah Tenang Rezeki Lancar
-
Kisah Norma Risma Versi India, Ibu Kawin Lari dengan Calon Menantu Menjelang Pernikahan Putrinya
-
Geni Faruk Dituding Cuma Mau Menantu Anak Diva, Saaih Halilintar Beri Pembelaan: Pure Kebetulan
-
Ipar Adalah Maut Sukses Besar, Film Norma: Antara Mertua dan Menantu Kok Terseok-seok di Box Office?
Lifestyle
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya