Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | oce blue
Ilustrasi seorang wanita. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Beberapa dari kita pasti mempunyai motivasi dalam diri. Setiap individu dalam mencarinya juga berbeda. Motivasi pastinya tidak datang begitu saja. Nah, setelah kita mempunyai motivasi yang cukup, kamu harus menghindari 4 hal di bawah ini agar tidak membunuh motivasi yang kamu miliki. 

1. Lingkungan yang tidak mendukung

Setiap orang tentunya terlahir dengan kondisi lingkungan yang berbeda-beda. Namun, yang dimaksud di sini adalah bagaimana kita menyikapi lingkungan yang kita diami. Jika temanmu mungkin mengajakmu jauh dari impianmu, itu salah satu lingkungan yang harus dihindari. Jangan buat orang lain menghambat segelintir mimpi besarmu. 

2. Terlalu mengkhawatirkan pendapat orang lain

Apapun yang kamu lakukan pasti ada saja orang lain yang berkomentar. Tapi jangan takut dengan hal tersebut. Jika kita hanya memikirkan pendapat buruk orang lain, sampai kapan pun kita tidak akan pernah maju. Terkadang kita harus tuli dari hal-hal yang membuat kita lemah. Meski sulit, tapi menghadapi omongan orang lain bukan hal mustahil. Anggap bahwa mereka adalah sumber pendorong meski caranya yang kurang benar. 

3. Terlalu banyak alasan

Mau melangkah, tapi sudah punya beribu alasan untuk mundur lagi. Alasan yang terlalu banyak terkadang membuat kita lemah. Tidak berani mencobanya dan mengambil risiko. Kita memang harus mempertimbangkan, tapi jangan jadikan alasan-alasan itu menjadikanmu tidak bergerak. Jika besok adalah ulangan harian, seharusnya kita mempersiapkannya mulai dari sekarang. Tidak beralasan karena lelah atau mengantuk. Karena itu adalah kewajiban seorang pelajar. 

4. Pesimis

Pesimis adalah kebalikan dari optimis. Sering kita menganggap diri sendiri begitu lemah dan tidak bisa apapun. Mulai sekarang, sifat ini harus segera dihilangkan. Kamu akan menjadi lesu karena sikap pesimisme. Ketahuilah bahwa kamu itu hebat dan punya sesuatu yang unik dan berharga. Jika kamu belum menemukannya, kamu hanya perlu menggalinya lebih dalam dan mengakuinya dengan lebih berani. 

Jangan hilangkan motivasi yang sulit dicari. Semua dimulai dari diri sendiri. Kita harus bersikap disiplin dan bertanggungjawab. Apapun berdasar motivasi, juga tidak bisa. Karen jika iya, kita akan menjadi lebih lambat dalam bergerak. 

oce blue