Sifat jujur sangat erat kaitannya dengan kepercayaan. Karenanya, setiap hubungan, interaksi atau kesepakatan sesama manusia yang dilandasi dengan kejujuran akan berjalan dengan baik dan langgeng, karena melahirkan rasa percaya pada satu sama lain.
Masyarakat akan selalu mencari dan berharap banyak dari orang-orang yang jujur. Bukan tanpa sebab, beberapa hal berikut ini dapat menjadi alasan mengapa orang yang memiliki sifat jujur banyak disukai.
1. Orang yang jujur tidak akan berkhianat
Sifat jujur dalam diri seseorang akan mencegahnya dari perbuatan curang dan fitnah. Orang yang bersifat jujur memiliki hati yang tulus dan lurus, sehingga ia akan mengucapkan dan melakukan apa pun tanpa ada motif tertentu yang tidak baik.
Oleh karena itulah, setiap atasan menginginkan karyawan yang jujur. Orang yang jujur tidak akan terpikir untuk berkhianat kepada atasan atau orang-orang di tempatnya bekerja dan melanggar kepercayaan mereka. Lebih jauh lagi, ia akan terhindar dan dapat melindungi perusahan atau instansi dari kecurangan, seperti tindak korupsi.
2. Orang jujur membuat setiap permasalahan cepat selesai
Jika ada sesuatu yang buruk terjadi karenanya, orang yang jujur akan mengakui kesalahan yang ia perbuat. Ia lebih memilih untuk menerima konsekuensi perbuatannya daripada harus berbohong untuk melindungi dirinya sendiri dan lepas tangan dari kesalahannya.
Selain itu, orang jujur juga tidak suka menyembunyikan fakta, apalagi jika hal tersebut berhubungan dengan kepentingan orang banyak. Oleh sebab itu, orang jujur kerap membuat masalah terselesaikan dengan lebih cepat, karena ia tidak segan membeberkan fakta-fakta yang ada.
3. Sifat jujur berdampingan dengan sifat adil
Jika seseorang sudah memiliki sifat jujur, hampir dapat dipastikan ia juga mampu bertindak adil. Sebab, sifat jujur dan adil memiliki kesamaan, yakni senantiasa berpihak kepada kebenaran.
Oleh karena itulah, orang yang bersifat jujur akan disegani orang lain, karena kejujuran dapat memunculkan sifat-sifat baik lainnya dalam diri orang tersebut.
Demikian tiga alasan orang yang memiliki sifat jujur banyak disukai. Semoga kita termasuk orang yang senantiasa jujur, baik dalam perkataan maupun perbuatan kita.
Tag
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Blaka Suta: Kejujuran dalam Daily Life dan Hukum Tabur Tuai Lintas Generasi
-
Review Jujur Sunscreen Wardah Acne Calming SPF 35 Selama 2 Bulan Pemakaian
-
Kecurangan Akademik, Masalah Moral atau Kurangnya Kesadaran Spiritual?
-
Menelisik Biaya Administrasi dalam Rekrutmen: Antara Tuntutan dan Beban
-
Teks Kultum Singkat dan Padat: Kunci Hidup Tenang dengan Kejujuran
Lifestyle
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
Terkini
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa