Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Mutami Matul Istiqomah
Ilustrasi bertengkar dengan sahabat (pexels.com/Liza Summer)

Manusia adalah tempatnya salah. Begitu juga dengan diri kita sendiri maupun orang lain. Selain pernah berbuat salah, kita tentu juga pernah menjadi korban atas kesalahan orang lain. Sayangnya, entah kenapa kesalahan orang lain itu sangat sulit untuk dilupakan. Meskipun sudah dilupakan, seringkali muncul kembali sebagai sebuah ingatan yang cukup mengganggu perasaan. Berikut tiga penyebab yang membuat kita tidak mudah memaafkan kesalahan orang lain. 

1. Tidak mendapatkan itikad baik 

Hal yang pertama adalah ketika kamu tidak mendapatkan itikad baik dari seseorang yang berbuat salah kepadamu. Walaupun sesederhana meminta maaf, namun kalau tidak dilakukan tentu akan membuat kamu merasa bahwa seseorang tidak merasa bahwa dirinya punya kesalahan atau tidak bersedia untuk mengakui kesalahannya. 

Ketika suatu hal yang kamu anggap salah tidak diakhiri dengan pengakuan, maka kamu akan selalu ingat dengan kesalahan tersebut. Kalaupun suatu saat nanti orang tersebut memahami kesalahannya, tetap tidak mudah bagimu untuk melupakan kesalahannya itu. 

2. Terlalu sakit hati 

Luka yang mengenai bagian luar tubuh, sama-sama terasa sakit, tapi bisa berangsur sembuh meskipun ada bekasnya. Tapi luka yang disebabkan karena merasa sakit hati, jangan pernah kamu menyepelekannya. Kalaupun seseorang ingin membawanya sampai akhir kehidupan, hal itu tentu bisa dilakukan. 

Bisa jadi ketika kamu sulit melupakan kesalahan orang lain, maka orang tersebut terlalu membuat kamu merasa sakit hati. Begitu juga ketika kesalahanmu tidak mudah untuk dilupakan, maka bisa jadi kamu membuat kesalahan yang begitu menyakiti hati. 

3. Tidak tulus memaafkan 

Ketika kamu bersedia untuk memaafkan kesalahan orang lain, maka kamu harus berusaha untuk memaafkannya dengan setulus hati. Ketika kamu memang butuh waktu untuk berpikir, maka manfaatkan waktu dengan baik. 

Intinya, ketika kamu merasa bahwa kamu bisa memaafkan seseorang, kamu harus sepenuh hati dalam melakukannya. Sehingga hal tersebut bisa meminimalisir sakit hati yang ada di kemudian hari. 

Nah, jadi itu dia beberapa hal yang membuat kesalahan orang lain tidak semudah itu untuk dilupakan. Tapi, jangan pernah lupa bahwa diri sendiri juga punya banyak kesalahan. Sehingga hal tersebut memudahkan kita untuk bisa berdamai dengan keadaan.

Mutami Matul Istiqomah