
Kesehatan mental menjadi sangat penting untuk dijaga. Mengapa tidak? Kesehatan mental yang baik tentu sangat mempengaruhi perkembangan diri yang lebih baik pula. Di sisi lain kesehatan mental sangat berkaitan dengan kesehatan fisik, jika salah satunya terganggu bisa saja yang lain juga ikut terganggu.
Mental menjadi tidak sehat juga bisa disebabkan dari lingkungan pertemanan. Mungkin kamu sering mendengar kata bahwa semakin banyak teman maka banyak rezeki pula. Iya memang itu ada benarnya, tetapi tidak bisa juga berlaku pada tiap saat.
Nyatanya, kadang kala ada teman toxic yang bisa kamu jumpai dalam lingkaran pertemanan kamu. Entah itu teman sekolah, kuliah, teman nongkrong, teman bisnis, dan teman yang lainnya. Maka dari itu, penting kiranya kamu mengecek teman yang ada disekitar kamu karena jangan sampai kehadirannya hanya membuat mental kamu menjadi sakit.
Mengutip dari akun Instagram @mudahbergaul, setidaknya ada empat ciri-ciri teman yang bisa merusak kesehatan mental kamu.
1. Tidak suka kalau kamu punya pencapaian, suka nyinyir, dan suka iri pada kamu
Menganggap kamu tidak setia kawan ketika kamu berhasil melakukan sesuatu yang tidak bersama dia. Artinya dia tidak suka kamu berhasil melakukan pencapaian sementara dirinya masih tertinggal. Misalnya iri ketika kamu mengerjakan skripsi lebih duluan, tidak suka ketika kamu mengerjakan tugas yang tidak mengajak dia, dan suka merendahkan pencapaian kamu.
2. Kurang empati
Rasanya apapun yang kamu lakukan selalu salah dan kurang. Sering ngejudge apa yang kamu alami, dan sebagus apapun yang kamu lakukan rasanya itu tidak penting dan hal sepele. Teman yang tidak memiliki rasa empati pada kamu tentu tidak dapat membuat bisa berkembang dan hanya menghambat proses diri kamu saja.
3. Sering menggiring kamu ke hal-hal negatif
Ciri selanjutnya teman yang bisa merusak kesehatan mental kamu adalah mereka yang suka menggiring kamu ke hal-hal negatif. Misalnya ngajak bolos sekolah atau kuliah, ngajak tidak usah mengerjakan tugas, dan melarang kamu ketika melakukan sesuatu.
4. Mendominasi kamu
Rasanya semua kehidupan kamu diatur sama dia. Semua pembicaraan harus terfokus sama omongannya, dan semua keputusan harus mengikuti kemauan dia. Artinya dia selalu memaksa-maksa kamu.
Nah, itulah ciri teman yang dapat merusak kesehatan mental kamu dan semoga saja kamu dapat segera mengevaluasi lingkungan pertemanan kamu. Cara yang bisa kamu lakukan agar kamu bersikap tegas, berkomunikasi secara tegas, dan penting bagi kamu untuk membuat batasan kepada orang yang menghambat kamu berkembang.
Baca Juga
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Hari Raya Idul Fitri, Memaknai Lebaran dalam Kebersamaan dan Keberagaman
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
-
Ketupat Lebaran: Ikon Kuliner yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Dari Ruang Kelas ke Panggung Politik: Peran Taman Siswa dalam Membentuk Identitas Bangsa
Artikel Terkait
-
Duka yang Diabaikan: Remaja Kehilangan Orang Tua, Siapa Peduli?
-
Dituding NPD, Baim Wong Jalani Tes Kesehatan Mental Sampai HIV
-
Dukungan Sosial atau Ilusi Sosial? Realita Psikologis Ibu Baru
-
Kembali Produktif Usai Libur Lebaran: Tips Psikolog agar Semangat Kerja Pulih Tanpa Stres
-
5 Teknik Psikoterapi untuk Menangani Gangguan Mental, Ciptakan Coping Mechanism Sehat
Lifestyle
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
Terkini
-
Di Antara Luka dan Pulih: Lika-Liku Luka, Sebuah Perjalanan Menjadi Manusia
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
Film The Roses Pertemukan Benedict Cumberbatch dengan Olivia Colman
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO