Waktu adalah uang, peribahasa tersebut hendaknya selalu kita terapkan supaya kita selalu berupaya memanfaatkan waktu sebaik mungkin. Pasalnya, banyak orang yang ingin punya waktu lebih dari 24 jam sehari supaya bisa melakukan pekerjaannya dengan leluasa. Namun, pada kenyataannya kita hanya diberi waktu 24 jam untuk dimaksimalkan menjadi sesuatu yang bermanfaat.
Salah satu hal yang paling banyak membuang waktu adalah menunggu, coba pikirkan berapa lama waktu yang harus kamu korbankan hanya untuk sekadar menunggu. Menunggu antrean di ATM, antre saat membeli bakso, atau menunggu kuliah selanjutnya dimulai.
Daripada kamu hanya bengong dan melakukan hal yang tidak jelas, coba beberapa kegiatan dibawah ini supaya waktu menunggumu jadi lebih bermanfaat.
1. Membaca Buku
Membaca buku adalah salah satu kegiatan yang bisa kamu lakukan untuk mengisi waktu kosong. Misalnya kamu sedang menunggu kedatangan dosen, nah sambil menunggu kamu bisa membaca buku untuk mempersiapkan materi yang akan dibahas nanti, sehingga saat perkuliahan dimulai kamu sudah punya bekal dari hasil membacamu.
2. Berbincang dengan Orang Di Sekitar
Kapan terakhir kali kamu berbicara dengan orang di dekatmu? Daripada hanya bermain HP dan berselancar di media sosial, tidak ada salahnya kan kalau kamu ngobrol dengan orang di sampingmu. Obrolan apa saja, tanya kabar, aktivitas, dan lain-lain. Kadang-kadang, karena saking seringnya bermain HP kita jadi lupa dengan orang-orang yang ada di dekat kita.
3. Belajar
Nggak punya banyak waktu untuk belajar karena kesibukan? Tenang, kamu bisa memanfaatkan waktu-waktu luang untuk belajar. Waktu luang ini nggak harus banyak kok, misalnya kamu sedang menunggu bus yang kamu tumpangi datang. Daripada nggak ngapa-ngapain, ada waktu sedikit itu lumayan kan untuk belajar.
4. Bekerja
Siapa bilang kerja harus duduk selama 7-8 jam sehari? Saat ini, kita bisa bekerja dimana saja dan kapan saja kita mau. Misalnya seorang reseller baju muslim, kalau ada waktu luang seperti saat mengantre di ATM, kamu bisa sambil mengupload daganganmu ke media sosial. Para content creator juga bisa sambil cari-cari inspirasi untuk membuat konten.
Itulah 4 kegiatan yang bisa kamu lakukan untuk mengisi waktu menunggu sehingga tidak ada lagi kata gabut, selamat mencoba!
Baca Juga
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
MotoGP Qatar 2025: Jorge Martin Cedera Lagi, Maverick Vinales Kena Penalti
-
Sprint Race MotoGP Qatar 2025: Ujian untuk Pecco Bagnaia
Artikel Terkait
-
12 Game Penghasil Uang Langsung ke DANA Tanpa Iklan, Rebut Jutaan Tiap Hari!
-
Ini APK Penghasil Saldo DANA Gratis Terbukti Langsung Cair, Cek Link Amannya di Sini!
-
Sosok Ratu Annisa, Aktris Kolosal yang Disangka Pelaku Peredaran Uang Palsu
-
10 Website Penghasil Saldo DANA Gratis Setiap Hari, Coba Link Ini Bersiap Raup Jutaan!
-
Koin Snack Video Berapa Rupiah? Raih Cuan dari Aplikasi Penghasil Uang Ini
Lifestyle
-
Chill dan Stylish, Ini 4 Daily Look ala BIBI yang Cocok Buat Kamu Coba
-
5 Pilihan Sepatu Kanvas Lokal Buat OOTD Ngampus-mu Biar Makin Hype!
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
Terkini
-
Review Novel 'Jane Eyre': Ketika Perempuan Bicara soal Harga Diri
-
Cate Blanchett Isyaratkan Ingin Pensiun dari Dunia Akting: Aku Mau Berhenti
-
5 Anime yang Paling Banyak Dinominasikan di Crunchyroll Anime Awards 2024
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
Suho EXO Terpilih Jadi Duta Kehormatan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia